Dampak Tol Bocimi, BTN Bidik UMKM Sukabumi

Thursday 23 Nov 2017, 7 : 52 pm

SUKABUMI-Dampak pembangun jalan tol yang bakal menghubungkan Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) diprediksi bakal menggerakkan ekonomi Kota Sukabumi dan sekitarnya. Karena itu  PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) meresmikan Kantor Cabang BTN Sukabumi sebagai langkah antisipasi peningkatan ekonomi masyarakat. “Sukabumi ke depan akan menjadi lokasi yang strategis dengan adanya tol Bocimi,” kata Direktur Nixon L Napitupulu kepada pers disela peresmian Kantor Cabang BTN Sukabumi, Kamis (23/11/2017)

Pesmian Kantor Cabang BTN tersebut, kata Nixon, diharapkan kebutuhan masyarakat terkait dengan layanan perbankan dapat dilayani secara jemput bola oleh perseroan. “Kantor ini adalah hasil alih status dari kantor cabang BTN juga yang sebelumnya hanya sebagai kantor cabang pembantu. Sekarang statusnya menjadi penuh sebagai kantor cabang BTN Sukabumi,” ujarnya.

Seperti diketahui pemerintah sudah merencanakan pembangunan jalan tol yang bakal menghubungkan Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi).  Pembangunan tol ini dimaksudkan untuk mempermudah laju ekonomi daerah masuk ke wilayah kota.

Menurut Nixon, rencana pembangunan tol yang akan menghubungkan Bocimi adalah termasuk dalam hitungan strategi dari manajemen dalam meningkatkan status BTN Sukabumi.  “Daerah ini akan menjadi Bandung yang sekarang ketika Cipularang sudah bisa dilalui oleh masyarakat yang melalu Bandung,” papar Nixon.

Disisi lain, lanjut Nixon, wilayah Sukabumi juga menunjukkan trend pertumbuhan ekonomi yang cukup maju, dimana industri daerah hasil karya masyarakat sudah menjadi icon sendiri dan berkembang dengan sangat baik.  “Kami ingin masuk sebagai bank untuk memenuhi kebutuhan tambahan dari meningkatnya ekonomi masyarakat itu,” ungkapnya.

Nixon menambahkan Bank BTN mempunyai tugas untuk mendukung program Sejuta Rumah, Sukabumi termasuk menjadi salah satu daerah yang diharapkan dapat memberikan dukungan untuk program tersebut.

Tercatat hingga November 2017 (unaudited) Bank BTN Sukabumi telah mengucurkan kredit total sekitar Rp142 miliar dengan alokasi sekitar Rp 120 miliar untuk mendukung pembiayaan KPR Subsidi dan Rp21 Miliar untuk mendukung pembiayaan KPR Non Subsidi.

Adapun penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) per 31 Oktober 2017 (unaudited) tercatat sebesar Rp47 miliar. “Kebutuhan rumah disini masih terbuka lebar terutama untuk yang non subsidi dan ini akan kita mintakan BTN Sukabumi untuk mendorong agar potensi itu menjadi pasar yang dapat dominan bagi perseroan,” tegasnya. ***

Don't Miss

Plt Kepala Pusat Pengembangan Kompetensi SDM Setjen DPR RI, Djaka Dwi Winarko usai memberikan Kuliah Umum Kampus Merdeka, di Jakarta/Sumber Foto: Dok DPR

Setjen DPR RI Buka Magang Untuk Mahasiswa di Luar Kampus Merdeka

JAKARTA-Plt Kepala Pusat Pengembangan Kompetensi Sumber Daya Manusia Setjen DPR

TPDI: Jaksa Semestinya Mengeluarkan SKPPP Kasus Ahok

JAKARTA-Kualitas keterangan dan pengetahuan para saksi pelapor yang dihadirkan Jaksa