Festival Cisadane 2016 Targetkan 5.000 Pengunjung

Monday 1 Aug 2016, 12 : 34 am
by
Finalis Nong Kota Tangerang  2016, Salia Helena (17 tahun)/Raja Tama

TANGERANG-Ribuan warga Kota Tangerang berjubel menyaksikan pagelaran Festival Cisadane 2016 yang diselenggarakan Sabtu, 30 Juli sampai 6 Agustus 2016. Menariknya, gelaran ini  diadakan di sepanjang bantaran Kali Cisadane, di Jalan Benteng Jaya, Kota Tangerang, Banten.

Dalam ajang tersebut, beragam kesenian dan budaya asli dan akulturasi dari masyarakat Kota Tangerang dan pecinan (Cina Benteng) akan diperlihatkan seperti pertunjukkan perahu layar, barongsai, gambang kromong, seni bela diri beksi, dragon boat dan ratusan acara kesenian dan perlombaan lainnya turut meramaikan acara yang dimulai dari pagi pukul 09.00 WIB sampai 22.00WIB sepanjang festival Cisadane itu berlangsung.

Nur Asiah, 32, warga Benteng, Kota Tangerang, yang datang bersama anaknya, mengaku selalu menanti perhelatan festival cisadane setiap tahunnya.

Menurutnya, acara yang baru digelar untuk ketiga kalinya itu, sangat menarik dan menghibur warga. “Senang karena ada hiburan gratis, karena acaranya juga sangat merakyat dan menarik karena ada banyak perlombaannya juga,” cetusnya  di pinggiran kali  Cisadane, Sabtu (30/7).

Semakin sore acara yang sudah berlangsung sejak tadi pagi itu, semakin ramai dipadati pengunjung yang tidak hanya berasal dari Kota Tangerang dan sekitarnya itu. festival

Wiranto,32, warga Kota Tangerang Selatan, misalnya, mengaku sengaja datang bersama anak dan istrinya itu untuk sekedar berlibur dan menghilangkan penat. “Hitung-hitung liburan murah tanpa biaya, alias gratislah. Seru juga acara-acaranya, apalagi buat anak kecil ini hal menarik ketimbang harus ke Mall melulu,” timpal karyawan stasiun televisi itu.

Salia Helena, 17, Finalis Nong Kota Tangerang  2016, yang ditugasi menyambut tamu yang datang dalam festival tersebut, berharap dengan festival yang digelar setiap tahunnya itu, Kota tempat dibesarkan dirinya itu bisa semakin maju lagi. “Harapannya Kota Tangerang, semakin dicintai masyarakatnya dan semakin menarik untuk warga-warga diluar Kota Tangerang untuk disambangi karena ada banyak ragam kuliner, kesenian dan budaya asli yang khas milik Kota Tangerang,” tandasnya. festival 3

Kepala Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Rina Ernaningsih, menyampaikan, perhelatan tahunan ini bertujuan untuk mengenalkan seni budaya Kota Tangerang yang beragam. “Selain untuk menghibur masyarakat dan meningkatkan jumlah wisatawan untuk senang berkunjung ke Kota Tangerang, Festival Cisadane ini diharapkan sebagai ajang kreatifitas masyarakat setempat dalam berbagai bidang, karena Kita juga menggelar banyak perlombaan bagi maayarakat,”  imbuhnya.

Ditargetkan ada 3.000 sampai 5.000 wisatawan dalam kota dan luar Kota Tangerang, “Berdasarkan pengalaman tahun kemarin, rata-rata jumlah pengunjung yang hadir mencapai 3.000 sampai 5.000 wisatawan domestik dan ada juga warga negara asing,” urainya. (Raja Tama)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Respon IPO Arm Holding dan Data Inflasi, Bursa AS Ditutup Menguat

JAKARTA-Bursa AS ditutup menguat pada Kamis (14/9). Indeks Dow Jones
cadangan devisa

Posisi Cadev Akhir Maret 2014 Berkurang

JAKARTA-Posisi cadangan devisa Indonesia akhir Maret 2014 mencapai US$102,6 miliar,