Hadapi MEA, UMKM Harus Siap Hadapi Pasar Luar Negeri

Friday 27 Nov 2015, 6 : 05 pm
by

PALEMBANG-Sekretaris Ditjen Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan (Kemendag) Suhanto menegaskan kompetisi perdagangan di era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) pada 2016 mendatang sangat ketat. Karena itu, mau tidak mau pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) harus meningkatkan kualitas produknya sehingga mampu bersaing dengan barang-barang yang berasal dari luar negeri.

Pemerintah pusat sendiri memberikan dukungan penuh pengembangan UMKMdi Indonesia. Salah satunya, melalui instrumen Kementerian Perdagangan (Kemendag) dengan mengeluarkan Peraturan Kementerian Perdagangan (Permendag) Nomor 70 Tahun 2013 tentang revitalisasi pasar. Program revitalisasi pasar ini mengharuskan pasar modern menjual produk-produk dalam negeri sebesar 80 persen dari produk luar negeri.

Dia mengatakan, salah satu point penting kebijakan pemerintah melalui Permendag Nomor 70 Tahun 2013, bersentuhan langsung dengan UMKM. Dalam bleid baru itu, mencantumkan tentang revitalisasi pasar yang mengharuskan sekurang-kurangnya 80 persen produk yang dijual oleh pasar modern harus produk dalam negeri. Ketentuan baru ini efektif berlaku mulai tahun 2016 nanti. “Kami menginginkan produk-produk yang di gerai pasar swalayan itu produk dalam negeri, yang notabene adalah produk UMKM. Serta, berkaitan dengan pelaku usaha, kami memberikan amanat tentang kemitraan,” katanya saat ditemui di Hotel Aryadutha Palembang, Jumat (27/11).

Dia menambahkan, masih banyaknya pelaku UMKM yang belum tahu dengan adanya peluang tersebut.

Karena itu, pemerintah berupaya agar pasar modern dapat bermitra dengan para pelaku UMKM dengan bekerjasama dengan Dinas Perdagangan Provinsi Sumsel mengadakan sosialisasi. “Bersama-sama melakukan sosialisasi memberikan edukasi kepada para pelaku usaha, khususnya UKM. Bahwa mereka mempunyai kesempatan untuk berjualan di retail-retail modern,” ujarnya.(irwan wahyudi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Pemprov Jatim Siapkan 131 Tiket Mudik Gratis

SURABAYA-Pemprov Jatim menyediakan 131 ribu tiket mudik dan balik gratis

Sonny Keraf : Debat Cawapres bukan Kelompencapir

JAKARTA – Penampilan cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka