KS Ekspor Baja 60.000 Ton ke Negeri Kanguru

Thursday 25 Jul 2019, 4 : 18 pm
Krakatausteel.com

JAKARTA-Produk baja nasional asal Krakatau Steel (Persero) Tbk bukan jago kandang dan menguasai pasar lokal. Namun kali ini, KS kembali mengekspor produk baja ke Australia dengan target 60.000 per tahun dalam bentuk hot rolled coil, hot rolled sheet, dan hot rolled pickled oiled, maupun checkered plate.

“Mulai tahun ini hingga dua tahun ke depan, Krakatau Steel kembali memasok baja ke Australia yang dikirim kepada Cedex Steel & Metals Pty. Ltd., perusahaan pemasaran produk baja dari Australia,” kata Direktur Komersial PT Krakatau Steel Purwono Widodo, dalam keterangannya di Jakarta, Kamis, (25/7/2019).

Penandatangan nota kesepahaman (MoU) kerja sama suplai baja ke Cedex, Australia dilakukan antara Direktur Komersial Krakatau Steel Purwono Widodo dan General Manager Flat Rolled Products Cedex Steel & Metals Pty. Ltd. Garry McInerney.

Kerja sama suplai baja ini baru bisa kembali dilakukan pada tahun 2019 setelah sebelumnya Australia mengenakan Bea Masuk Anti Dumping (BMAD) sebesar 8,6-19 persen atas impor produk baja hot rolled plate (HRP) asal Indonesia.

Pengenaan BMAD sebelumnya berlaku sejak 19 Desember 2013 dan berakhir pada 19 Desember 2018. Cedex Steel & Metals Pty. Ltd. sudah hampir 20 tahun memasarkan produk baja Krakatau Steel di Australia menggunakan merek dagang Volcano Plate, hingga akhirnya saat ini produk baja Krakatau Steel dijual dengan menggunakan nama Krakatau Plate di Australia.

Memulai dari order sebesar 50 ton, saat ini Cedex Steel & Metals Pty. Ltd. mulai kembali melakukan order produk baja hingga 60.000 ton per tahun. “Kami akan terus meningkatkan ekspor kami ke Australia sebagai salah satu strategi penjualan kami di tahun 2019 ini,” ujar Purwono.

Ekspor baja terus dtingkatkan untuk menyalurkan produk baja Krakatau Steel, sejalan dengan segera beroperasinya pabrik HSM#2 sehingga ada penambahan produksi HRC (hot rolled coil) sebanyak 1,5 juta ton per tahun.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Sandiaga Uno

Peserta Inkubasi Kuliner Borobudur Didorong Berinovasi Guna Naik Kelas ke Pasar Global

MAGELANG-Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
BBTN meraih dua pengahargaan di ajang HR Excellence 2021 sebagai ganjaran positif bagi perseroan yang berupaya mencapai visi Home of Indonesia’s Best Talent

BBTN Rilis KPR Subsidi Berbasis Tabungan Dengan Skema Fixed Rate

JAKARTA-PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) menawarkan skema baru