Mahasiswa Surya Institute Aniaya Dosen

Friday 12 Aug 2016, 3 : 56 pm
by
photo beritasatu.com

TANGERANG-Dunia pendidikan Indonesia kembali tercoreng. Setelah heboh murid sekolah menengah menganiaya guru hingga babak belur, kini prilaku tidak terpuji kembali dilakukan oleh Mahasiswa  Surya Institute, Gading Serpong, Kabupaten Tangerang.

Diduga kesal lantaran ada empat rekannya tidak bisa mengikuti wisuda, dua dosen Fisika di Surya Institute, Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, dianiaya mahasiswanya, Jumat (12/8).

Kedua dosen itu adalah Irvan dan Yendi. “Dua orang dosen, tadi dipukulin sama mahasiswanya, sekarang sudah dibawa ke Polsek Kelapa Dua,” ucap Samidi (30 tahun), salah seorang satpam kepada wartawan  di dekat kampus Jum’at (12/8).

Setelah terjadi tindakan pengeroyokan tersebut, suasana kampus terlihat masih tegang. Mayoritas mahasiswa asal Papua tersebut berkumpul di depan kampus dan memblokade pintu masuk kampus.

Saat ini aksi pengeroyokan tersebut dalam penanganan Polsek Kelapa Dua.

Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Ayi Supardan membenarkan aksi anarkis yang dilakukan kelompok mahasiswa tersebut.
Dia membeberkan, peristiwa itu terjadi akibat ulah empat mahasiswa Surya  Institute yang mabuk lantaran kesal tidak bisa mengikuti wisuda. Karena salah satu mata kuliahnya dinyatakan tidak lulus. “Jadi empat mahasiswa mabuk itu memblokir akses masuk kampus karena kesal ada nilai jelek yang membuatnya tidak bisa ikut wisuda, ada dosen yang menjadi sasaran amukan mereka,” terangnya.

Kini aparat kepolisian telah mengerahkan pasukan dari Polsek Kelapa Dua untuk berjaga-jaga disekitar kampus. “Saya perintakan kepada petugas yang berseragam untuk tidak mendekati kampus, jadi kami ingin melakukan pendekatan agar situasi kampus kondusif,” lanjut Ayi.

Untuk identitas korban dan pelaku, Ayi belum bisa menginformasikan. “Saya tidak hafal, tapi korban sudah berada di tempat yang aman, sekarang yang terpenting situasinya bisa kondusif,”  pungkasnya.  (Raja Tama)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Industri Pariwisata Lokal Perlu Perhatian Serius

JAKARTA-DPD RI meminta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) untuk

BAHU Nasdem Minta Hary Tanoe Jangan Kaitkan Dengan Partai Nasdem

JAKARTA-Penetapan Chairman & CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) sebagai