Permintaan Melonjak, Produksi Xpander Digenjot

Friday 29 Dec 2017, 5 : 22 pm
kompas.com

JAKARTA-Pihak Mitsubishi berencana meningkatkan jumlah produksi kendaraan Xpander untuk segera memenuhi permintaan konsumen yang telah mengajukan surat pemesanan kendaraan (SPK). “Untuk mempercepat pemenuhan inden kami usahakan produksi pabrik lebih dari 5000 unit, mungkin 7000 unit,” ujar Direktur Penjualan dan Pemasaran PT Mistubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Irwan Kuncoro di Palangka Raya, Rabu, (27/12/2107).

Varian Xpander, kata Irwan, tipe Ultimate merupakan yang paling tinggi permintaanya. Konsumen pun harus menunggu bila menginginkan tipe ini. “Inden untuk untuk top varian, Ultimate. Di luar Ultimate, kami targetkan selesai di awal tahun ini,” ujarnya.

Lebih lanjut, Mitsubishi memberikan perhatian khusus pada konsumen yang sudah mengajukan pemesanan kendaraan, demi menjaga komitmen mereka.  “Kami memberikan apresiasi, terus kontak ke konsumen supaya mereka mau menunggu. Target kami ingin menjadi major player di passangger car dengan hadirnya Xpander di LMPV,” tutur dia.

Menurut Irwan, konsumen mendapat layanan yang prima. “Kami kelola betul sistem inden. Setiap konsumen inden kami lakukan verifikasi, kami kontak satu per satu untuk memastikan benar dia konsumennya. Komitmen kami customer satifisfication,” pungkasnya. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Layani Pembiayaan, BTN Gandeng Ikatan Notaris Indonesia

JAKARTA-Direktur Utama Bank BTN Maryono bersama Ketua Umum PP INI

Melantai Perdana, BAUT Berfluktuasi di Zona Hijau pada Rentang 107-135

JAKARTA-Saat memulai transaksi perdana pada perdagangan di Bursa Efek Indonesia