Bakormata Kota Bekasi Dukung Intan Fauzi Perjuangkan Anggaran di APBN

Tuesday 5 Mar 2019, 9 : 55 pm
by
Anggota DPR RI, Hj Intan Fauzi, SH, LL.M

BEKASI-Ketua Badan Koordinasi Majelis Taklim (Bakormata) Kota Bekasi, Ustazah Rusina meminta anggota DPR RI, Hj Intan Fauzi, SH, LL.M agar memperjuangkan alokasi anggaran untuk Majelis Taklim melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Dukungan politik anggaran ini sangat penting guna membiayai semua program yang dibuat kelompok Majelis Taklim ini.

“Kami menaruh harapan yang sangat besar kepada Bu Intan agar memperjuangkan anggaran untuk kelompok Majelis Taklim ini. Dan kami dukung bu Intan,” ujarnya.

Berdasarkan survey Polmark Indonesia, Majelis Taklim merupakan jaringan sosial yang paling potensial meraup suara di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Dalam survei tersebut menunjukkan angka Majelis Taklim berada di urutan atas yakni 34,5 %, Nahdlatul Ulama (NU) 29,2%, lalu disusul Muhammadiyah 6,6 %.

Ustazah Rusina mengaku potensi Majelis Taklim ini sangat besar. Hal ini menjadi sebuah kekuatan untuk merealisasikan semua program pemerintah yang bersentuhan langsung ke masyarakat. Sebab, tidak mungkin semua program ini dibawa anggota DPR satu per satu ke masyarakat.

“Tentu butuh media lain. Dan Majelis Taklim ini potensi yang sangat besar sekali. Didalamnya, ada emak-emak yang juga berkontribusi bagi bangsa dan agama,” jelasnya.

Dengan mengoptimalkan peran Majelis Taklim, Ustazah Rusina mengaku semua program bisa tersosialisasi dengan cepat. Sebab, kegiatan Majelis Taklim ini sebuah rutinitas, sehingga antar anggota bisa bertemu setiap minggu dan setiap bulan.

“Lewat interaksi inilah, kita bisa berdiskusi banyak hal. Dan Alhamdulilah, dahulu, jumlah Majelis Taklim di Kota Bekasi 37 kelompok, tapi kecil-kecil. Sekarang kita gabungkan menjadi 15 kelompok besar Majelis Taklim,” ujarnya.

Meski potensi Majelis Taklim ini sangat besar, perhatian pemerintah masih sangat minim. Hal ini terlihat dari politik anggaran pemerintah, baik melalui APBN maupun APBD. Padahal, setiap Majelis Taklim memiliki program yang bersentuhan langsung dengan rakyat dan umat. Dan untuk mengeksekusi semua program ini membutuhkan financial.

“Selama ini, kami mengandalkan bantuan orang per orang untuk membiayai setiap program itu. Dan alhamdulilah, responnya bagus. Tetapi kami juga, ingin ada perhatian dari pemerintah. Karena kami juga berbuat untuk lingkungan dan masyarakat yang pada ujungnya demi bangsa dan Negara. Kami menggantungkan harapan kepada bu Intan agar memperjuangkan ini di dewan,” harapnya.

“Memang, kegiatan kami ini sifatnya iklas. Tetapi seandainya pemerintah ada perhatian, saya kira membuat energi kelompok Majelis Taklim ini semakin besar,” pungkasnya.

Intan Fauzi sendiri berkomitmen memperjuangan anggaran serta membawa persoalan Majelis Taklim ini ke DPR.

“Harapan kami, keiklasan bu Intan diridhoi Allah SWT, Amin,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Corporasi Harus Jelas Dalam KUHP

JAKARTA-Revisi Undang-Undang KUHP terkait masalah pengaturan soal corporasi (perusahaan) harus

Kader Golkar Harus Gaungkan Keberhasilan Kinerja Airlangga Hartarto

JAKARTA- Pengamat komunikasi politik dari Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Silvanus