SURABAYA-Pasangan Bambang DH-Said Abdullah berani menjamin hak warga negara, terutama dalam hal penegakan konstitusi. Selama ini, konstitusi tidak bisa menjamin hak warga negara. Penyebabnya adalah adanya 1000 lebih aturan yang tumpang tindih.
Bambang DH mengaku optimis mampu menyelesaikan persoalan sosial di Jatim. Seperti persoalan Syiah di Sampang, semburan lumpur Lapindo dan persoalan lainnya. Jika tidak segera diselesaikan akan menjadi modus atau metode menciptakan persoalan sosial baru.
“Untuk kasus Syiah dan Lapindo. Dimana keadilan negara? seharusnya negara hadir dalam masala tersebut,” ujar Bambang DH, di Surabaya, Jumat (23/8).
Menurut Bambang, dalam persoalan sosial seperti Syiah dan lumpur Lapindo, harus ada penyelesaian yang dipelopori Pemkab/Pemkot dan Pemprov. Dalam penyelesaian, mereka juga harus melakukan pendekatan secara kebudayaan.
Said Abdullah, selaku calon Wakil Gubernur sependapat dengan apa yang dikatakan pasangannya itu. Sebagai sesama suku Madura, maka akan sangat mudah untuk menyelesaikan persoalan Syiah di Sampang.
Said mengatakan, di Jatim duet Jawa dan Madura sangat ideal untuk memimpin. Apalagi, suku Madura mencapai 19 persen dari jumlah total warga Jatim.