BEI Dorong Investor Lokal Dominasi Pasar Modal

Friday 6 Sep 2013, 7 : 44 pm
Penghentian sementara perdagangan saham TIRA terbatas pada upaya untuk melakukan cooling down
ILustrasi

MATARAM-Statistik harian pasar modal Indonesia menunjukkan investor lokal menyumbang hampir sebesar 60% dari nilai transaksi perdagangan harian.

“BEI berharap ke depannya, peran investor lokal dapat lebih ditingkatkan dalam pasar modal,” kata Pembicara Sekretaris Perusahaan BEI, Irmawati Amran, di Mataram, (6/9).

Namun demikian, Irmawati, mengakui dominasi investor asing di pasar modal Indonesia masih terasa walaupun jumlahnya sudah mengalami penurunan. Berdasarkan data statistik BEI, pada kuartal II-2013 (Juli 2013), kepemilikan saham oleh investor asing di pasar saham berada pada porsi 56.83% dari total saham yang diperdagangkan selama ini.

Hanya saja, kata Irmawati, angka tersebut mengalami penurunan sekitar 3% selama dua tahun terakhir, yakni di kisaran angka 60% pada posisi tahun 2011. Di sisi lain, peran investor lokal sudah cukup terlihat.

Lebih lanjut Irmawati menambahkan masyarakat juga diharapkan dapat memiliki pengetahuan yang memadai mengenai industri pasar modal secara keseluruhan terutama informasi mengenai cara-cara berinvestasi di pasar modal baik keuntungan maupun risikonya sehingga terlindungi dari praktik penipuan.

Sementara itu, provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) dipilih sebagai salah satu tujuan lokasi pelaksanaan workshop karena dianggap memiliki potensi investor dan calon investor yang menjanjikan.

Berdasarkan kajian ekonomi regional provinsi Nusa Tenggara Barat Triwulan II-2013 yang dikeluarkan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Nusa Tenggara Barat, kinerja perekonomian NTB menunjukkan adanya pertumbuhan sebesar 2,07% (qtq) dibanding triwulan sebelumnya. Tanpa sektor pertambangan, kinerja ekonomi tumbuh lebih besar sebesar 4,83% (qtq) dibanding triwulan sebelumnya yang mengalami kontraksi ekonomi sebesar 4,44% (qtq).

Sosialisasi dan edukasi tentang pasar modal kepada masyarakat Indonesia terus menerus dilakukan oleh BEI melalui kegiatan roadshow dan seminar antara lain Investor Summit & Capital Market Expo; Forum Investor; Investor Day; IDX Investor Club; Celebrities Gathering; Sekolah Pasar Modal (SPM).

BEI juga mendirikan Kantor Perwakilan BEI (sebelumnya Pusat Informasi Pasar Modal/PIPM) di 17 kota; PT Indonesian Capital Market Electronic Library (iCaMEL) sebagai perpustakaan pasar modal; dan Galeri Investasi BEI  di 107 perguruan tinggi seluruh Indonesia. Melalui kegiatan sosialisasi dan edukasi tersebut, diharapkan investor lokal akan dapat terus mendominasi pasar modal Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Konservasi Rakyat Bukti Masyarakat Menjaga Sumberdaya Alamnya

JAKARTA-Masyarakat adat dan lokal telah lama melakuan praktik-praktik konservasi dengan

YBSMU Bersama BSI Gelar Pelatihan dan Penguatan Ekonomi, Keluarga Terdampak COVID-19 

JAKARTA-Yayasan Bangun Sejahtera Mitra Umat (Yayasan BSMU) bersama PT Bank