Clariant Selenggarakan Workshop untuk Industri Amonia

Monday 3 Nov 2014, 3 : 50 pm
by

SINGAPURA-Sebuah perusahaan terkemuka dalam bahan kimia khusus, Clariant, mengundang para mitra mereka di Asia Tenggara yang berkecimpung dalam industri amonia, methanol dan hidrogen untuk berpartisipasi dalam workshop yang akan diadakan dalam rangkaian acara konferensi Syngas terkemuka di kawasan Asia, Asia Nitrogen + Syngas 2014. Workshop tersebut akan mengulas berbagai strategi untuk meningkatkan efisiensi katalis dalam produksi amonia, metanol dan hidrogen.

Workshop yang digelar mulai tanggal 17-19 November 2014 di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Indonesiaini, yang merupakan salah satu acara resmi dalam konferensi tersebut, akan mengulas sejumlah topik yang terkait dengan tema, “Meningkatkan Efisiensi Katalis untuk Industri Amonia, Methanol dan Hidrogen.” “Clariant mendukung berbagai perusahaan yang mempunyai pabrik untuk memaksimalkan efisiensi dari katalis unggulan untuk meningkatkan profitabilitas dalam proses produksi,” ujar Head of Business Segment Syngas , BU Catalysts, Clariant, Harald Dialer dalam keterangan tertulisnya Senin (3/11).

Asia Tenggara adalah basis pasar syngas yang signifikan dan dengan semakin aktif nya wilayah ini dalam ekonomi global, produsen di Asia Tenggara telah berperan besar dalam jumlah total produksi dunia saatini. Dengan terus meningkatnya permintaan untuk amonia, metanol dan hidrogen di tingkat regional dan global, adalah penting bagi produsen untuk tidak hanya menggunakan katalis terbaik di pasar, tetapi juga mengetahui bagaimana menggunakannya secara efisien.

Dengan amonia, metanol dan hidrogen yang terus memainkan peran penting dalam peningkatan produksi untuk pupuk dan bahan kimia dasar di dunia, serta bahan bakar sulfur ultra-rendah, di seluruh dunia, workshop ini akan memfasilitasi pemahaman yang lebih baik atas teknologi produksi Clariant yang berbasis pada katalis dan akan mengulas langkah-langkah produksi katalis lain yang diperlukan untuk memproduksi amonia, metanol dan hidrogen. “Tujuan kami untuk workshop ini adalah untuk memberikan pengetahuan yang lebih baik mengenai katalis dan metode pengoperasiannya di semua langkah proses katalisis dalam produksi amonia, metanol dan hidrogen,” kata Harald yang akan menjadi Chairman dalam workshop tersebut.

“Kami ingin memberi dukungan kepada para mitra kami di industri ini untuk memaksimalkan efisiensi katalis superior Clariant, yang pada saat yang sama akan meningkatkan profitabilitas dari proses produksi mereka dan memperkuat bottom line mereka,” jelasnya.

Pada workshop tersebut, peserta akan mempunyai kesempatan untuk belajar dan bertanya tentang berbagai topik, termasuk perbaikan dan pengembangan katalis untuk produksi gas sintesis, berbagai cara untuk untuk meningkatkan laju produksi dan efisiensi energi dari pabrik mereka, pertimbangan keselamatan pabrik, dan bebagai topik lainnya.

Guna mencakup semua materi ini, workshop ini akan dibagi menjadi enam sesi. Sesi-sesi tersebut akan mencakup diskusi tentang berbagai solusi produk Syngas Clariant, termasuk AmoMax-10, sebuah katalis untuk produksi amonia dengan rekam jejak positif selama lebih dari satu dekade; MegaMax 800, suatu jenis katalis metanol yang canggih dan sangat stabil dengan usia pemakaian panjang, jumlah produk samping yang rendah serta fleksibilitas untuk menggunakannya dalam unit produksi besar atau kecil dengan berbagai teknologi produksi; dan ShiftMax 120HCF, sebuah katalis high temperature shift (HTS) yang telah ditingkatkan dan hampir tidak mengandung hexavalent chromium (Cr6 +) sehingga mencegah risiko kesehatan dan keselamatan dalam produksi amonia dan hidrogen. (ALFONS)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Nilai Investasi Industri Makanan dan Minuman Meningkat

JAKARTA-Pertumbuhan industri non-migas pada triwulan I tahun 2013 mencapai 6,69%.
Ketua Tim Rombongan Kunjungan Kerja Komisi VI DPR RI ke Provinsi Jawa Barat, Herman Khaeron/Foto: Dok DPR

Komisi VI DPR Sayangkan Rendahnya Jumlah Penumpang di Bandara Kertajati

JAKARTA-Ketua Tim Kunjungan Kerja Komisi VI DPR RI Herman Khaeron