Demokrat-PKS Usung Siti Nur Azizah-Ruhama Ben di Pilkada Tangsel

Thursday 23 Jul 2020, 11 : 29 am
by
Siti Nur Azizah-Ruhama Ben

TANGERANG-Dewan Pimpinan Pusat Partai (DPP) Demokrat, resmi mengusung pasangan Siti Nur Azizah-Ruhama Ben, dalam kontestasi Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2020 ini.

“Benar, kemarin sore diumumkan oleh DPP, tiket tersebut untuk Bu Siti Nur Azizah dan Ruhama Ben,” kata Wakil Ketua DPC Demokrat Tangsel, Zulham Firdaus,dikonfirmasi Kamis 23 Juli 2020.

Dia menegaskan, dengan koalisi yang dilakukan antara Demokrat dan PKS Kota Tangerang Selatan, maka tiket untuk pencalonan pasangan Situ Nur Azizah-Ruhama Ben, telah terpenuhi.

“Kalau untuk tiket sudah cukup, namun komunikasi politik terhadap partai lain yang belum menentukan sikap, kami terus melakukan silaturahmi dan komunikasi,” jelas dia. 

Ketua Badan Pemenangan Pilkada PKS wilayah Jabar dan Banten, Budi Prayogo menegaskan, bahwa koalisi tersebut benar adanya. Saat ini, DPD PKS tinggal menunggu SK sebagai bentuk penetapan akhir partai dalam mengusung calonnya. 

“Sudah diputuskan demikian oleh pimpinan partai, tinggal menunggu SK nya,” jelas Budi.

Sebagai informasi, koalisi PKS -Demokrat yang mengusung Siti Nur Azizah-Ruhama Ben, memperoleh 13 kursi dukungan di lembaga legislatif DPRD Tangsel. Dengan begitu, pasangan ini sudah bisa mencalonkan pasangan tersebut, maju dalam Pilkada Tangsel. 

Dengan adanya koalisi ini, dipastikan sudah ada 3 pasang calon kandidat Wali Kota dam Wakil Wali Kota Tangsel, pada Pilkada 9 Desember 2020 ini. 

Diantaranya, pasangan Benyamin Davnie-Pilar Saga yang diusung Partai Golkar, Muhamad-Rahayu Saraswati yang diusung Gerindra, PDIP dan Hanura.

Serta Pasangan Aziza- Ruhaman Ben diusung PKS-Demokrat. 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Said Abdullah: PDIP Masih Punya Kawan Berpolitik Memenangkan Ganjar

JAKARTA-Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN) berlabuh menjadi bagian

Bantu NTB, Menteri Basuki Minta Insinyur Muda PUPR Harus Kerjasama Dengan Masyarakat

JAKARTA-Untuk membantu percepatan rehabilitasi dan rekonstruksi rumah di Nusa Tenggara