Fans Syaibah Hidupkan Kegiatan UKM

Saturday 11 Nov 2017, 10 : 26 pm

TANGERANG-Komunitas dan Fans Radio Syaibah menggelar pertemuan guna membangun silaturahmi dan kekeluargaan. Kegiatan ini sekaligus untuk menghidupkan ekonomi dan UKM setempat. “Silaturahmi ini dibiayai sendiri oleh penggemar. Mereka datang membawa makan dan minum sendiri. Artinya makanan dibeli dari setempat UKM,” kata pemilik Radio Syaibah H Sarifudin kepada wartawan di Pinang, Sabtu (11/11/2017)

Dari pantauan sejumlah penggemar dan fans yang jumlahnya ratusan orang datang dari pelosok Banten. Misalnya Kelurahan Dadap, Teluk Naga, Pagedangan, Lebak Bulus Jakarta, Cipulir dan Joglo, Kedoya Jakarta.

Kegiatan penggemar diramaikan dengan organ tunggal dengan vokalis dari fans sendiri. Acara tersebut disiarkan langsung oleh Radio Syaibah.

Lebih jauh kata keponakan Gubernur Banten ini, acara temu fans ini secara rutin digelar biasanya setiap bulan. “Tidak ada unsur politis di dalamnya. Ini sekedar membangun persaudaran dan sekaligus persatuan bangsa,” tambahnya.

Komunitas ini, lanjutnya, terbuka untuk siapa saja. Tidak ada sekat antar penggemar. “Fans datang dari berbagai latar belakang suku, agama dan lainnya. Kita bangun nasionalisme melalui Syaibah,” imbuhnya. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Mahfud Optimistis Hakim MK Berani Buat Keputusan Monumental

JAKARTA–Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 03 Mahfud MD, optimistis

Grand Prize TM Vaganza 2017, Transaksi Belanja Konsumen Naik Signifikan

JAKARTA-Penyelenggaraan program belanja berhadiah Trade Mall Vaganza Periode 2 tahun