Global Finance Nobatkan DBS Sebagai Best Cash Management Bank

Thursday 14 Feb 2019, 8 : 56 am
by
Ilustrasi

JAKARTA-PT Bank DBS Indonesia telah dinobatkan sebagai Best Cash Management Bank oleh Global Finance, majalah ekonomi terkemuka.

Ini adalah kali pertama Global Finance memberikan penghargaan kepada PT Bank DBS Indonesia.

DBS Bank Group juga memenangkan Asia-Pacific Best Bank untuk Cash Management dan Asia-Pacific Best Bank untuk kategori regional Payments and Collection.

“Di kala lintasan jangka pendek dan jangka menengah ekonomi dunia sangat tidak stabil, bagian keuangan perusahaan perlu mengakses data yang kompleks tepat waktu. Penghargaan Treasury & Cash Management kami menunjuk ke lembaga keuangan yang menyajikan baik kuantitas data dan kualitas pandangan mereka tentang tren global,” ujar Joseph D. Giarraputo, penerbit dan direktur editorial Global Finance.

Bank DBS Indonesia telah mencapai sejumlah inovasi dalam beberapa tahun terakhir.

Khususnya, nasabah korporat, sekarang dapat mengakses layanan perbankan secara mulus dan real-time menggunakan Application Programme Interface (API).

Dengan DBS IDEAL RAPID, nasabah korporat memiliki kemampuan untuk membangun operasi perbankan dan keuangan mereka seputar infrastruktur atau aplikasi inti mereka.

Executive Director, Head of Global Transactions Service, PT Bank DBS Indonesia Iwan Rusli, mengatakan, memenangkan penghargaan ini menempatkan kami di barisan terdepan pada tahun 2019, dalam hal meningkatkan pengalaman pelanggan melalui solusi dan inovasi digital DBS Bank.

“Pengakuan industri ini menunjukkan bahwa kami memiliki penerimaan yang tinggi dari pasar dan nasabah untuk produk dan layanan kami di Indonesia dan Asia. Saya senang melihat bahwa upaya digital kami jelas membedakan kami dari bank pesaing, menempatkan kami pada posisi terdepan untuk mengatasi tantangan di era disrupsi digital ini. Kami akan terus memanfaatkan momentum ini untuk memperdalam keterlibatan digital dengan klien kami untuk meningkatkan pengalaman perbankan mereka secara keseluruhan,” tuturnya.

Penghargaan The Best Cash Management Bank menandakan peningkatan pengakuan di pasar lokal seperti Indonesia, diakui oleh pelanggan dan kompetitor sebagai pesaing yang signifikan dan juga memimpin di lingkup digital, terutama kemampuan dalam mengatur arus kas dan arus informasi untuk transaksi keuangan bisnis.

Sebelumnya, DBS juga telah memenangkan berbagai penghargaan internasional dari publikasi kenamaan dunia, termasuk The Best Bank in The World dari Euromoney dan Global Bank of The Year dari The Banker

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Jaga Likuiditas, Bank Naikkan Suku Bunga Deposito

JAKARTA-Industri perbankan dipastikan menaikan suku bunga depositonya untuk menjaga arus

Zulkifli Pilih Negarawan Dukung Cak Imin Cawapres Jokowi

JAKARTA-Ketua DPP PKB H. Jazilul Fawaid mengapresiasi sikap kenegarawanan Ketua