Malaysia Terbanyak, Hingga Oktober, Sudah 1,35 Juta Wisman Kunjungi Indonesia

Monday 2 Dec 2019, 7 : 34 pm
by
ILustrasi

JAKARTA-Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancanegara atau wisman ke Indonesia Oktober 2019 mencapai 1,35 juta kunjungan atau naik 4,86 persen dibanding jumlah kunjungan pada Oktober 2018 yang mencapai 1,29 juta kunjungan. Namun jika dibandingkan dengan September 2019, jumlah kunjungan wisman pada Oktober 2019 mengalami penurunan sebesar 3,28 persen.

Kepala BPS Suhariyanto menjelaskan secara kumulatif Januari-Oktober 2019, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara telah mencapai 13,62 kunjungan atau naik 2,85 persen dibanding periode yang sama tahun 2018 lalu yang mencapai 13,25 juta kunjungan.

“Jumlah kunjungan wisman sepanjang Oktober 2019 itu terdiri atas wisman yang berkunjung melalui pintu masuk udara sebanyak 856,35 ribu kunjungan, pintu masuk laut sebanyak 336,04 ribu kunjungan, dan pintu masuk darat sebanyak 162,01 ribu kunjungan,” jelas Suhariyanto dalam konperensi pers di Kantor BPS, Jakarta, Senin (2/12) siang.

Menurut Suhariyanto, jumlah kunjungan wisman ke Indonesia yang datang melalui pintu masuk udara pada Oktober 2019 mengalami kenaikan sebesar 0,13 persen dibanding jumlah kunjungan wisman pada bulan yang sama tahun sebelumnya.

“Kenaikan kunjungan wisman tersebut terjadi sekurangnya di sepuluh pintu masuk udara dengan persentase kenaikan tertinggi tercatat di Bandara Internasional Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) yang mencapai 62,48 persen, diikuti Bandara Kualanamu, Sumatra Utara naik 37,42 persen, dan Bandara Minangkabau, Sumatra Barat naik 30,11 persen,” terangnya.

Sedangkan persentase kenaikan terendah terjadi di Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, Riau sebesar 0,87 persen. Sementara penurunan jumlah kunjungan wisman terjadi di lima pintu masuk udara dengan persentase penurunan paling tinggi terjadi di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten sebesar 22,70 persen, dan persentase penurunan paling rendah terjadi di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat sebesar 2,97 persen.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

OJK-IFC Sepakat Teruskan Kerjasama Pengembangan Program Keuangan Berkelanjutan

WASHINGTON-Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan International Finance Corporation (IFC) sepakat
UMKM berbasis syariah

BI Dorong UMKM Syariah Pasarkan Produk Secara Online

KALTIM-Bank Indonesia (BI) mendorong pelaku usaha syariah/UMKM berbasis syariah memasarkan