Mirelle dan Anthony, Temani Anak-anak Sumba Terbang Tinggi

Friday 3 Jun 2016, 11 : 05 am
by
Mirelle dan Anthony/photo dok: eman dapa loka

Oleh: Albergatti

Boleh dikatakan, Mirelle dan Anthony adalah sepasang sepupu yang mudah berbelarasa. Sejak album pertama dan kedua mereka berjudul Di kaki Bapa dan You Are The King, hampir seluruh keuntungan yang mereka peroleh, mereka sumbangkan untuk gereja, panti asuhan dan mahasiswa yang terimpit kesulitan ekonomi.

Pada album yang ketiga berjudul I Can Fly Higher mereka kembali mengulangi sikap belarasa  itu. Kali ini untuk anak-anak sekolah di Sumba , NTT yang kesulitan dalam biaya pendidikan.

Fokus perhatian mereka bukan kepada “anak-anak berekonomi lemah namun berprestasi”, tetapi kepada anak-anak “yang bersemangat dan berkekad mengubah masa depan”. Menurut mereka kriteria beasiswa yang selamas ini ada, tidak fair. “Bagaimana mungkin mengharapkan prestasi dari mereka, sementara mereka berangkat sekolah dalam keadaan lapar sambil menempuh perjalanan jauh ke sekolah dengan berjalan kaki?” tanya Mirelle prihatin. Dia tahu, kerapkali atau memang begitulah syarat dari penyelenggara beasiswa “memberikan beasiswa kepada anak berprestasi dari keluarga tak mampu”.

Mirelle tergugah untuk membantu anak-anak di Sumba setelah melihat sejumlah foto dan mendengar cerita seorang sahabatnya asal Sumba yang sedang mencari bantuan untuk membantu anak-anak di kampungnya di Sumba. Sahabatnya itu bercerita bahwa jika keadaan dan nasib anak-anak itu hanya dibicarakan dari tahun ke tahun atau hanya dilontari perasaan ‘kasihan’ tanpa ada hal konkret untuk membantu mereka, maka selamanya mereka tidak akan mengalami perubahan apa pun, dan selamanya wajah dan kampung mereka tidak akan berubah. “Jangan berharap hidup dan kampung mereka berubah jika hanya ‘dikasihani’ dengan kata-kata tanpa hal konkret untuk mereka,” begitu Mirelle mengulangi kata-kata sahabatnya itu. Mirelle dan Anthony-2

Sahabatnya itu mengungkapkan tekad untuk membantu anak-anak yang bersemangat dari kampungnya untuk menjadi anak berhasil. Anak-anak ini sambil dikasih bantuan, mereka juga dibimbing dan selalu diingatkan agar setelah berhasil kembali ke kampung membantu adik-adik mereka untuk bersekolah juga. “Dengan begitu, perubahan hidup dan wajah kampung mereka terasa berada di tangan mereka. Tentu saja dengan begitu, sang anak akan bangga dengan kampungnya karena ia ikut membangun manusianya,” ungkap sahabatnya yang kian memikat hatinya.

Mirelle dan Anthony mau allout melalui album ini untuk memberikan yang terbaik. Selain melalui penjualan album, mereka juga berharap ada donator yang mau ambil bagian. “Mereka adik-adik juga yang perlu dukungan. Mari kita bantu mereka,” ajak wanita yang seringkali bermain piano dalam konser baik di tingkat nasuonal, maupun internasional ini dengan semangat. “Ayo kita berbuat untuk mereka,” pungkasnya.

Melalui album I Can Fly Higher, Mirelle dan Anthony ingin menemani anak-anak Sumba terbang lebih tinggi mengejar cita-cita dan kemudian kembali mendarat di kampung untuk memperbaiki wajah kampung mereka.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

suspensi, BEI, Saham HITS, KJEN

Gandeng FTSE Russel, IndoPremier Luncurkan ETF ke-14

JAKARTA-Anak perusahaan PT Indo Premier Sekuritas, yakni PT Indo Premier

RUU Tax Amnesty Diduga Terkait RAPBN 2017

JAKARTA-Ngototnya pemerintah agar RUU Tax Amnessty bisa disahkan menjadi UU