PUMA Indonesia Bantu Korban Banjir Jabodetabek

Thursday 9 Jan 2020, 2 : 49 pm
by
Dampak bencana banjir yang terjadi pada Rabu (1/1) lalu hingga kini masih dirasakan masyarakat di beberapa tempat. Hal ini mendorong PUMA, merek olahraga global untuk membantu meringankan beban para pengungsi yang terkena dampak banjir.

JAKARTA-Perwakilan PUMA Indonesia dan Brand Ambassador PUMA Indonesia, Ibnu Jamil mendatangi kantor Walikota Jakarta Timur memberi bantuan bagi korban banjir Jakarta, Bogor, Tangerang dan Bekasi (Jabidetabek).

Donasi PUMA Indonesia untuk para pengungsi dalam bentuk 300 dus mie instan, 200 dus susu, 60 dus popok bayi, 30 dus sabun mandi cair, 10 dus sikat gigi dan odol, dan sejumlah pakaian dari PUMA.

Rencananya, donasi ini akan disalurkan ke 9 kecamatan di wilayah Jakarta Timur.

“Kami turut bersedih melihat bencana yang telah menimpa warga Jabodetabek dari tanggal 1 Januari 2020. Semoga donasi yang diberikan PUMA dapat membantu dan meringankan sedikit beban para pengungsi banjir di sekitaran wilayah Jakarta Timur.” ujar Country Manager PUMA Indonesia, Achyat Rachman, dalam keterangannya, Kamis (9/1).

Seperti diketahui, memasuki tahun baru 2020, daerah Jakarta dan sekitarnya sudah dilanda bencana dan puluhan ribu warga Jabodetabek terpaksa mengungsi akibat banjir. Dampak bencana banjir yang terjadi pada Rabu (1/1) lalu hingga kini masih dirasakan masyarakat di beberapa tempat.

Hal ini mendorong PUMA, merek olahraga global untuk membantu meringankan beban para pengungsi yang terkena dampak banjir.

Dari data terakhir yang dihimpun Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) per 8 Januari 2020, masih ada 36 kelurahan yang terkena dampak banjir dengan ketinggian air maksimum mencapai enam meter.

Sementara korban meninggal dunia mencapai 61 orang, dengan jumlah pengungsi sebanyak 18.504 jiwa yang tersebar di 41 titik pengungsian.

Walikota Jakarta Timur, M. Anwar, memberikan apresiasinya kepada PUMA Indonesia.

“Di Jakarta Timur sendiri ada 65 kelurahan terdampak dan kurang lebih ada 350 RW yang berdampak seperti Cipinang, Kampung Pulo, Kramat Jati, Bidara Cina, dan sepanjang Cawang. Terima kasih sebesar-besarnya atas bantuan dan kepedulian dari PUMA Indonesia dan beserta jajarannya yang telah membantu meringankan beban warga kami yang berada di wilayah Jakarta Timur,” ucapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Permintaan Domestik Menguat, Defisit Transaksi Berjalan Meningkat

JAKARTA-Defisit neraca transaksi berjalan pada triwulan III 2018 meningkat sejalan

Gugat Hasil Pemilu ke MK, Mahfud: Demokrasi Kita Harus Sehat

JAKARTA – Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 3, Mahfud