RPI: Pancasila Bukan Ideologi Tertutup

Friday 2 Jun 2017, 9 : 11 pm
by
Pancasila adalah ideologi dasar negara Indonesia

JAKARTA-Pemerintah telah secara resmi menyatakan bahwa 1 Juni merupakan peringatan hari kelahiran Pancasila.

Peringatan ini ditandai dengan ditetapkannya setiap tanggal 1 juni sebagai hari libur nasional.

Pengamat politik dari ResPublica Political Institute (RPI), Sa’duddin Sabilurrasad menyatakan bahwa hari kelahiran Pancasila perlu dimaknai sebagai perayaan terhadap keberagaman, perayaan terhadap kemajemukan yang dimiliki oleh bangsa Indonesia.

“Keberagaman dan kemajemukan itulah yang menjadi modal kita untuk menjadi bangsa yang merdeka dan berdaulat,” ujarnya.

Selain itu, Sa’duddin Sabilurrasad juga menambahkan bahwa kesalahan orde baru yang menjadikan Pancasila sebagai ideologi tertutup adalah kesalahan yang tidak perlu diulangi.

“Pancasila adalah landasan filosofis pendirian sebuah bangsa, kita jangan sampai melakukan simplifikasi dengan menjadikan Pancasila sebagai ideologi tertutup yang bahkan dijadikan dalih untuk melindas lawan politik yang justru malah memberangus keberagaman, terlebih pada kelompok-kelompok minoritas” tambahnya.

Selain itu, kelahiran Pancasila juga perlu dirayakan sebagai salah satu bentuk kecintaan kita kepada bangsa yang berlandaskan Bhinneka Tunggal Ika, NKRI dan UUD 45Dl dengan tetap menjunjung tinggi persaudaraan sesama anak bangsa.

“Pancasila adalah warisan para orang tua kita yang akan kita wariskan juga kepada anak cucu kita, jangan sampai kendur, kita pertahankan terus agar generasi ke depan tidak tercerai-berai dan mengalami disintegrasi” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Soal Utang Rp 396 Triliun, Menkeu Sri Mulyani ‘Tampar’ Muka Zulkifli Hasan

JAKARTA-Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati akhir buka suara menanggapi

Rupiah Terus Tertekan

JAKARTA-Nilai tukar rupiah pada perdagangan Kamis (30/5) diperkirakan kembali melemah