Sebut Harga Beras-Daging Tertinggi di Dunia, Inas: Prabowo Tukang Kibul

Friday 15 Feb 2019, 2 : 14 pm
by
Anggota DPR RI Fraksi Hanura, Inas N. Zubir

JAKARTA-Calon Presiden Prabowo Subianto kembali mengeluarkan pernyataan kontroversial dengan menyebut harga beras, daging dan daging ayam di Indonesia menjadi salah satu yang tertinggi di dunia.

Saat berkunjung ke Kabupaten Blora, Jawa Tengah, mantan menantu penguasa Orde Baru itu pun berjanji untuk memperbaiki kondisi tersebut dengan segera.

Namun pernyataan Prabowo ini disanggah Ketua Fraksi Hanura DPR, Inas Nasrullah Zubir. Bahkan Inas menegaskan Prabowo menyebarkan hoax setelah sembuh dari sakit.

“Selepas sembuh hanya dari sakit fisik saja, Prabowo Subianto sudah berkicau belepotan hoax dengan mengatakan bahwa harga beras, daging sapi, dan daging ayam di Indonesia tertinggi di dunia,” kata Inas kepada wartawan, Jumat (15/2).

Inaz mengatakan pernyataan Prabowo sebuah kebohongan baru.  Mirisnya lagi, Prabowo tidak didukung data yang kredibel.

“Indonesia adalah negara besar yang penduduknya juga adalah bangsa besar, tapi sayangnya salah satu calon presiden di Indonesia, yakni capres 02, ternyata tukang kibul besar! Yang bukan saja menghina akal sehat, tapi juga menghina kecerdasan bangsa Indonesia!” lanjut dia.

Inas merasa heran atas pernyataan Prabowo mengenai harga beras dan daging itu.

Menurutnya, Prabowo telah gelap mata untuk merebut kekuasaan Presiden Jokowi karena menyampaikan informasi tanpa riset.

“Sungguh sangat mengherankan dengan pernyataan Prabowo mengenai harga beras, daging sapi, dan daging ayam di atas karena untuk mencari harga-harga komoditas tersebut di internet akan sangat mudah, tapi sayangnya Prabowo Subianto sudah gelap mata akibat berahi untuk merebut kekuasaan yang sudah tidak bisa ditahan lagi,” ujarnya.

Anggota TKN Jokowi-Ma’ruf Amin ini kemudian menjabarkan harga-harga beras di Asia berdasarkan data global.

Inas mengatakan harga beras hingga daging di Indonesia termasuk yang terendah di Asia.

“Padahal harga premium di Indonesia termasuk yang terendah di Asia, yakni antara Rp 12.500-Rp 12.800,-, di mana pemerintah mematok harga eceran tertinggi Permendag No. 57/2017, adalah mulai Rp. 12.800,- s/d Rp. 13.600,” urai Wakil Ketua Komisi VI DPR itu.

“Berikut ini harga beras di Asia berdasarkan basis data global, Numbeo: Malaysia US$ 1 atau Rp 13.300 per kg, Thailand US$ 1,15 atau Rp 16.428 per kg, Singapura US$ 2,06 atau Rp 29.428 per kg, Filipina harga rata-rata sama dengan RI yaitu Rp 12.700 per kg, Vietnam harga beras termurah di Asia Tenggara yaitu US$ 0,74 atau Rp 10.571 per kg, Jepang jadi negara dengan harga beras paling mahal di Asia, yakni US$ 3,83 atau Rp 54.714 per kg, Korsel peringkat kedua termahal di Asia mencapai US$ 3,79 atau Rp 54.412 per kg dan Taiwan peringkat ketiga termahal di Asia US$ 3,29 atau Rp 47.000 per kg,” sambung dia

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Pemenang Tender ERP Pelindo IV Sangat Tidak Wajar

JAKARTA-Proses tender pelelangan pekerjaan pengadaan dan implementasi Enterprise Resources Planning
Petrindo Jaya Kreasi

Petrindo Jaya Kreasi Raih Pinjaman Rp1,35 Triliun

JAKARTA-PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) dan dua anak usahanya,