Sedang Dibangun 78 Pelabuhan Baru

Friday 22 Mar 2013, 8 : 15 pm
infopublik.org

JAKARTA-Pemerintah mengungkapkan sedang membangun 78 pelabuhan baru pada 2013-2014. Selain itu juga akan mengembangkan pelabuhan lama sebanyak 53 pelabuhan. “Rencana yang akan selesai di tahun 2013-2014 ada 131 pelabuhan dimana 78 pelabuhan baru dan 53 pelabuhan pengembangan yang sudah ada,” kata Menteri Perhubungan EE Mangindaan di Jakarta, Jumat (22/3)

Menurut politisi Partai Demokrat ini, sebanyak ini pelabuhan dibangun untuk konektivitas untuk daerah terluar di Indonesia. Sehingga pembangunan infrastruktur bisa merata ke seluruh nusantara. “Pembangunan pelabuhan kita lakukan agar pelayaran Indonesia berjaya di kancah antar bangsa,” tuturnya.

Lebih jauh kata Mangindaan, cara ini dilakukan karena pertumbuhan kapal dan arus peti kemas yang terus mengalami pertumbuhan. “Arus peti kemas seperti di Tanjung Priok terus meningkat hingga 25% selama 2 tahun. Sedangkan untuk jumlah kapal berbendera Indonesia tahun 2005 hanya 6.000 kapal, saat ini naik menjadi 39,8%,” tambahnya

Diakui mantan Ketua Komisi II DPR ini, dalam 5 tahun terakhir anggaran pembangunan pelAbuhan meningkat. Di tahun 2011 Kementerian Perhubungan telah meresmikan 34 pelabuhan yang terbagi menjadi pelabuhan baru dan pengembangan pelabuhan lama. “Anggaran pembangunan sejak 5 tahun terakhir meningkat dan di tahun 2011 ada 34 pelabuhan dimana ada 21 pelabuhan baru dan 13 pengembangan pelabuhan yang sudah ada,” ungkapnya.

Sementara itu, Direktur Utama PT Pelindo II (Persero) RJ Lino menjelaskan perkembangan Pelabuhan Tanjung Priok yang sudah bertransformasi menjadi pelabuhan terbaik di Indonesia. “Tanjung Priok saat ini jauh lebih baik dibandingkan tahun 2009 yang saat itu hanya dapat menampung 3,8 juta TEUs. Pencapaian ini padahal tanpa penambahan lahan dan dermaga baru dan kunci utama peningkatan produktivitas salah satunya kita melakukan reformasi birokrasi dan SDM,” katanya, di Jakarta, Jumat (21/3)

Lino menambahkan keberadaan Tanjung Priok masih dominan karena menurutnya 70% kegiatan ekspor Impor Indonesia dilakukan di Pelabuhan ini. “Ekspor impor dominan 70% melalui Tanjung Priok. Ini akan lebih meningkat lagi jika ada penambahan infrastruktur,” imbuhnya.

Menurutnya untuk menopang keberadaan Pelabuhan Tanjung Priok, Lino berupaya untuk mengubah Pelabuhan Kalibaru menjadi pelabuhan besar yang bertaraf internasional dengan nama New Tanjung Priok. “Terutama pembangunan New Tanjung Priok ini jelas harus dikembangkan dan harus antisipasi penambahan peti kemas sebesar 1,5 juta TEUS di tahun 2014. Serta dapat mengurangi waktu bongkar muat dari 6,25 hari menjadi 3 hari. Ide ini dilahirkan pada Juli 2010, kurang 2,5 tahun dan ini proyek dengan implementasi tercepat di dunia dan kita bisa kalau kita mau,” pungkasnya. **can

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Don't Miss

Laba Bersih Astra Semester I- 2014 Capai Rp 9,8 Triliun

JAKARTA-PT Astra International Tbk dan anak perusahaannya (Astra atau Perseroan)

Investor Swasta Kembangkan Pisang Cavendish di Banyuwangi

BANYUWANGI-Produk pertanian, Pisang Cavendish menjadi komoditi unggulan ekspor Indonesia. Karena