Semester I-2020, ARGO Catatkan Rugi Bersih Senilai USD2,25 Juta

Tuesday 4 Aug 2020, 10 : 41 pm
by
PT Argo Pantes Tbk

JAKARTA-PT Argo Pantes Tbk (ARGO) pada Semester I-2020 mencatatkan rugi bersih senilai USD2,25 juta atau mengalami penurunan kerugian dibanding periode yang sama di 2019 sebesar USD3 juta.

Selama paruh pertama tahun ini, jumlah pendapatan perseroan hanya senilai USD1,81 juta.

Berdasarkan laporan keuangan ARGO yang dilansir melalui kanal keterbukaan informasi di laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (4/8), pendapatan Argo Pantes senilai USD1,81 juta tersebut jauh lebih rendah dibandingkan perolehan pada Semester I-2019 yang mampu mencapai USD12,72 juta.

Namun demikian, selama enam bulan pertama tahun ini ARGO mampu menekan jumlah beban pokok pendapatan menjadi USD2,29 juta dari USD11,5 juta pada periode yang sama setahun sebelumnya.

Maka, perseroan mengalami rugi bruto sebesar USD474,52 ribu, tetapi pada Semester I-2019 masih mencatatkan laba bruto senilai USD1,22 juta.

Per 30 Juni 2020, total liabilitas ARGO tercatat sebesar USD172,25 juta atau mengalami kenaikan dibandingkan dengan periode yang sama di 2019 senilai USD171,66 juta.

Sedangkan, jumlah defisiensi modal per akhir Semester I-2020 tercatat USD88,88 juta atau lebih rendah dibanding akhir Semester I-2019 yang senilai USD86,63 juta.

Maka, per 30 Juni 2020 total aset ARGO mengalami penurunan menjadi USD83,37 juta dari sebesar USD85,03 juta pada 30 Juni 2019.

Adapun jumlah aset lancar per akhir Juni 2020 tercatat senilai USD9,93 juta dan aset tidak lancar sebesar USD73,43 juta.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Penggenangan Waduk Jatigede Dilakukan 31 Agustus

JAKARTA-Pemerintah memastikan pekerjaan sipil (civil work) pembangunan Waduk Jatigede, di

Kemenkraf- Danamon Gelar ICMITM di Semarang

SEMARANG-Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bekerjasama dengan DanamonAmerican Express Corporate