Wenny Haryanto Bagikan Ribuan APD ke Puskesmas di Kota Bekasi dan Depok

Saturday 18 Apr 2020, 3 : 26 pm
by
Partai Golkar

BEKASI-Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Wenny Haryanto memberikan bantuan ribuan Alat Pelindung Diri (APD), Manual Sprayer, Disinfektan, Hand Sanityzer dan Masker kepada seluruh puskesmas yang ada di Kota Bekasi dan Kota Depok sebagai bentuk nyata dukungannya untuk melawan virus Corona (Covid-19).

“Hari ini kami berikan untuk puskesmas se-Kota Bekasi. Untuk puskesmas di depok insyaallah hari senin kami bagikan. ini adalah wujud kepedulian kami bersama melawan covid-19,” tegas Anggota DPR RI Dapil Kota Depok-Kota Bekasi ini, Sabtu (18/4).

Wenny menjelaskan, tenaga medis adalah para pejuang yang berdiri di garda terdepan melawan covid-19. Maka harus kita support segala kebutuhannya khususnya APD.

Keterbatasan APD menjadi ancaman serius bagi para tenaga medis ini.

Mereka yang bertemu langsung dengan pasien COVID-19. Haruskah mereka bertaruh nyawa dengan APD seadanya?”. Harus kita support agar mereka aman dan nyaman dalam menjalankan tugas.

“Semoga bantuan ini dapat membantu melindungi dokter dan para tenaga medis dalam menjalankan tugasnya. Dengan begitu mereka merasa aman dan tenang tidak khawatir tertular. Jika kondisi mereka sehat maka mampu memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat. Endingnya untuk masyarakat juga,” terangnya

Lebih lanjut, Srikandi Partai Golkar ini meminta kepada masyarakat untuk membantu tenaga medis dalam menjalankan tugasnya. Keikutsertaan masyarakat dalam melawan covid-19 ini menjadi kunci utama menyelesaikan persoalan ini.

“Bersama-sama kita lawan virus ini. Masyarakat bantu tenaga medis dengan menerapkan social distancing dan berdiam diri di rumah. Dengan begitu memutus mata rantai penyebaran virus. Ini untuk keselamatan semua,” pintanya

Sementara itu, Wenny juga meminta pemerintah mempercepat dilakukan tes swab dengan metode polymerase chain reaction (PCR) untuk mengetahui jumlah riil pasien positif di Indonesia.

Menurutnya, jumlah riil pasien positif itu penting untuk mengambil tindakan secepatnya dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Indonesia.

“Semakian cepat kita tahu jumlah positif dan negatif maka akan memudahkan pemerintah memutus mata rantai virus ini,” tukas Wenny.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

PT KAI Daop 8 Surabaya Kembali Operasikan KA Mutiara Timur

LUMAJANG – Setelah 2 tahun berhenti beroperasi, KA Mutiara Timur

Bertemu Airlangga, Puan Ungkap PDIP-Golkar Akan Bentuk Tim Teknis Pemilu

JAKARTA-Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Bidang