Yudi Mundur Dari BPIP, Fahri : Dia Tokoh Bermoral

Friday 8 Jun 2018, 3 : 23 pm

JAKARTA-Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Yudi Latif mengundurkan diri. Yudi pamit usai setahun menduduki jabatan itu.

Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah diminta komentarnya soal mundurnya Yudi Latif dari Kepala BPIP menyebut, keputusan Yudi ini adalah keputusan besar. “Saya kenal dia (Yudi) sebagai tokoh intelektual yang bermoral,” kata Fahri lewat pesan singkatnya, Jumat (8/6/2018).

Menurut dia, keputusanan Yudi untuk mundur dari BPIP itu juga dapat memberikan pembelajaran kepada semua pihak bahwa kegagalan yang pertanggung jawabannya jelas akan menyebabkan nilai moral seseorang itu akan lebih tinggi.

Tetapi, sambung politisi dari PKS itu, harus menjadi pembelajaran berikutnya bahwa ada kemungkinan apa yang dipikirkan dari awal mengenai BPIP itu, ditengah jalan telah mengalami perubahan.

“Karena itu lah perlu evaluasi yang menyeluruh, apakah lembaga BPIP ini perlu diteruskan atau tidak,” tutup Fahri Hamzah.

Sebelumnya dalam keterangan tertulis yang diterima wartawan, Jumat (8/6/2018), Yudi Latif menyatakan mundur dari Kepala BPIP yang baru setahun dijabatannya itu. Yudi dengan segala kerendahan hati menghaturkan permohonan maaf pada seluruh rakyat Indonesia.

Pada segenap tim UKP-PIP/BPIP yang dengan gigih, bahu-membahu mengibarkan panji Pancasila, meski dengan segala keterbatasan dan kesulitan yang ada, apresiasi dan rasa terima kasih sepantasnya saya haturkan.

Yudi mengakui belum banyak yang bisa dilakukan oleh BPIP selama setahun berjalan sejak masih menjadi Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP). Hal ini, kata dia, lantaran sejumlah keterbatasan. ***

Don't Miss

Tolak Politik Upah Murah, PPMI Desak Pemerintah Tertibkan Pengusaha Nakal

JAKARTA-Persaudaraan Pekerja Muslim Indonesia (PPMI) mendesak Presiden Republik Indonesia agar

Fitra Desak Audit Investigatif Dana Subsidi PLN

JAKARTA-Forum Indonesia untuk Transparan Anggaran (Fitra) mendesak  Badan Pemeriksa Keuangan