Menteri Basuki: 2018, Trans Jawa Bisa Nyambung

Friday 14 Aug 2015, 9 : 22 pm
by
Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono

JAKARTA-Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono yakin, jalan tol Trans Jawa, dari Merak hingga Surabaya dapat dioperasikan secara keseluruhan di tahun 2018. “Trans Jawa, saya masih yakin 2018 bisa nyambung semua dari Merak sampai Surabaya,”tutur Basuki saat ditemui di Jakarta, Jumat (14/8).
Menteri Basuki mengatakan untuk ruas Pemalang-Batang direncanakan untuk dilaksanakan Ground Breaking pada 28 Agustus 2015. Diketahui bahwa Menteri PUPR Basuki mencabut konsesi tol ruas Pemalang-Batang dan Batang Semarang. “Pemalang-Batang, manajemennya sudah, sharingnya sudah berubah, sudah diambil alih oleh Jasa Marga dan Waskita Karya secara dominan. Sehingga ini mungkin kalau jadi tanggal 28 Agustus 2015 ini mau di Groundbreaking oleh Bapak Presiden,”tambah Basuki.
Sementara itu untuk ruas Batang-Semarang, Basuki mengatakan bahwa saat ini masih belum ada keputusan final untuk hak konsesinya. “Batang-Semarang ini masih belum putus secara manajemen, tapi sebenarnya secara sepihak saya sudah putus, BPJT sudah kirim surat untuk memanggil mereka,”tegas Basuki.
Selain ruas Pemalang-Batang (39,2 km), Batang – Semarang (75 km), masih terdapat 3 ruas lainnya yang sedang dalam tahap konstruksi agar Trans Jawa tersambung yaitu Pejagan – Pemalang ( 57,5 km), Semarang – Solo (49,69 km) dan Solo – Ngawi (90,1 km)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

BNI Syariah

Dukung Inklusi Keuangan, BNI Syariah Tebar Promo Menarik di FinExpo 2019

JAKARTA-BNI Syariah ikut serta dalam gelaran acara Financial Expo (FinExpo)

Bawaslu: Pelanggaran Pemilu Tak Lepas Dari Sistem Pemilu Itu Sendiri

JAKARTA-Pelanggaran yang terjadi pada pemilu legislatif (Pileg) April 2014 yang