Deflasi Februari 2019 Bersumber dari Penurunan Harga Pangan

Tuesday 5 Mar 2019, 10 : 19 pm
by

JAKARTA-Bank Indonesia (BI) merilis data inflasi di bulan Februari 2019. BI mencatat inflasi tetap terkendali dalam kisaran 3,5%±1% (yoy).

Dikutip dari situs BI, indeks Harga Konsumen (IHK) Februari 2019 mengalami deflasi 0,08% (mtm), turun dibandingkan dengan perkembangan bulan lalu yang mengalami inflasi 0,32% (mtm).

Deflasi IHK bersumber dari deflasi kelompok volatile food. Harga kelompok volatile food menurun pada 2019 sehingga kelompok volatile food mengalami deflasi 1,30% (mtm) pada Februari 2019. Deflasi tersebut sesuai dengan pola musiman, namun lebih dalam dari rerata deflasi bulan Februari selama empat tahun terakhir sebesar 0,66% (mtm).

Deflasi kelompok volatile food terutama dipengaruhi penurunan harga pada komoditas cabai merah, daging ayam ras, telur ayam ras, bawang merah, cabai rawit dan wortel. Sementara itu, kelompok beras, bawang putih, dan mie kering instan mencatat inflasi yang rendah. Secara tahunan, inflasi kelompok volatile food tercatat 0,33% (yoy), melambat dari 1,76% (yoy) pada bulan sebelumnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

BSI Pimpin Pembiayaan Sindikasi Syariah Senilai Rp 1,8 Triliun

JAKARTA-PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) berpartisipasi dalam Proyek Kerjasama

Once dan Anang Ajak Generasi Z Pilih Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024

JAKARTA – Kampanye resmi untuk Pemilu Presiden dan Wakil Presiden