Aksi Profit Taking Berlanjut, IHSG Kembali Tertekan di Bawah Level 7.100

Rabu 8 Mei 2024, 5 : 21 pm
by
ILUSTRASI

JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali ditutup melemah 34,817 poin atau turun 0,49% menjadi 7.088,795 pada Rabu (08/5/2024), dari penutupan Selasa (07/5/2024) di posisi 7.123,612.

Aksi profit taking lanjutan atas harga saham 367 dari 779 emiten yang sahamnya ditransaksikan, Rabu (08/5/2024) menekan IHSG ke zona merah di bawah level 7.100.

IHSG hari ini sempat mencapai level tertinggi harian di 7.164,308 dan terendah di 7.071,345.

Emiten yang harga sahamnya ditutup turun, antara lain, GGRM tertekan 0,14% jadi Rp17.875, TLKM melemah 0,32% jadi Rp3.080, UNTR turun 0,67% jadi Rp22.100, KLBF turun 1,73% ke Rp1.420, HMSP turun 1,95% jadi Rp755, BBCA turun 3,35% jadi Rp9.375 dan SMGR turun 4,68% jadi Rp4.480 per saham.

Sedangkan saham ASII mengalami kenaikan harga 1,49% jadi Rp5.125 per saham.

UNVR naik 0,79% jadi Rp2.560, BBRI menguat 0,21% jadi Rp4.680, PTBA naik 1,74% jadi Rp2.930, dan TPIA naik 3,57% ke harga Rp7.975 per saham.

Menurut data RTI, total volume saham yang berpindahtangan pada Rabu (08/5/2024) ini mencapai 21,460 miliar saham senilai Rp13,086 triliun dengan frekuensi transaksi sebanyak 1.178.981 kali.

Sementara itu, indeks Bursa Asia pada Rabu (08/5/2024) ditutup melemah.

Indeks Nikkei 225 dan indeks Hang Seng turun masing-masing 1,63% dan 0,90%.

Kemudian, indeks Shanghai dan indeks Straits Times turun masing-masing 0,61% dan 1,12%.

Komentar

Your email address will not be published.

Don't Miss

Penjabat Bupati Kabupaten Sorong, Yan Piet Mosso

Dapat Penghargaan API, Yan Piet Mosso: Demokrasi Jadi Sarana Mewujudkan Kesejahteraan Rakyat

JAKARTA-Politik identitas tampaknya tak mempengaruhi masyarakat Kabupaten Sorong yang memiliki

Pertumbuhan Ekonomi Global Menyusut, ICP Oktober Turun ke Angka USD59,82 per Barel

JAKARTA-Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif meneken