BI: Penjualan Eceran Mengalami Peningkatan

Tuesday 12 May 2015, 2 : 37 pm
by

JAKARTA-Survei Penjualan Eceran yang dilakukan Bank Indonesia (BI) mengindikasikan bahwa secara tahunan penjualan eceran pada Maret 2015 mengalami peningkatan. Hal ini tercermin dari Indeks Penjualan Riil (IPR) Maret 2015 sebesar 175,6, tumbuh 19,3% (yoy), meningkat dibandingkan 16,0% (yoy) pada Februari 2015.

Keterangan tertulis Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI menjelaskan peningkatan pertumbuhan tertinggi terjadi pada kelompok perlengkapan rumah tangga lainnya yang naik dari -2,6% (yoy) menjadi 15,2% (yoy). Peningkatan penjualan pada perlengkapan rumah tangga lainnya terutama didorong oleh penjualan produk bahan konstruksi dari tanah liat seperti genteng, ubin, produk pasir dan produk barang konstruksi lainnya seperti pipa dan selang dari plastik. “Secara regional, Kota Bandung kembali mengalami pertumbuhan tahunan IPR tertinggi (67,1%, yoy),” jelasnya di Jakarta, Selasa (12/5) .

Pertumbuhan tahunan penjualan eceran diperkirakan kembali meningkat pada April 2015. Kondisi itu tercermin dari perkiraan IPR April 2015 sebesar 178,8 atau tumbuh 23,6% (yoy), lebih tinggi dari 19,3% (yoy) pada bulan sebelumnya. Pertumbuhan tertinggi diperkirakan terjadi pada kelompok peralatan informasi dan komunikasi (37,0%, yoy).

Survei juga mengindikasikan bahwa ekspektasi terhadap tekanan harga meningkat. Indikasi ini terlihat dari Indeks Ekspektasi Harga (IEH) 3 bulan mendatang (Juni 2015) yang tercatat sebesar 157,6 atau meningkat dibandingkan 140,9 pada bulan sebelumnya. Meningkatnya ekspektasi harga tersebut diperkirakan didorong oleh kenaikan permintaan masyarakat selama bulan Ramadhan dan menjelang perayaan hari Raya Idul Fitri.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Kuasa Hukum Heru Hidayat: Jiwasraya Masih Memiliki Sejumlah Instrumen Investasi Saat Umumkan Gagal Bayar

JAKARTA-Tim Penasehat Hukum Heru Hidayat Kresna Hutauruk menilai PT Asuransi

Kemenpora Ajak Masyarakat Manfaatkan Dampak Ekonomi Asian Games

JAKARTA -Perhelatan akbar Asian Games 2018 di Jakarta-Palembang bakal diselenggarakan