Bingung Kemana Mencari Apartemen Yang Tepat? Ada Jendela360 Yang Siap Membantu

Thursday 17 May 2018, 3 : 04 pm
by

Jendela360 memanfaatkan foto 360 derajat untuk menggambarkan kondisi unit apartemen. Dari foto 360 ini calon penyewa bisa mengetahui kondisi banguan secara rinci. Bagi pemilik apartemen, adanya foto 360 membuat mereka tidak perlu selalu mengantarkan penyewa. Foto 360 derajat yang ditampilkan di situs Jendela360 tidak hanya untuk bagian dalam unit apartemen. Fasilitas apartemen dan lingkungan di sekitarnya pun turut ditampilkan dalam bentuk foto 360.

Mudah digunakan

Website Jendela360 sudah dinavigasi dan responsif di semua device, termasuk tablet dan handphone. Pengguna tak perlu melakukan pendaftaran atau memberikan data pribadi sehingga keamanannya lebih terjamin. Cara menggunakannya sangat mudah, sehingga siapa saja yang menggunakannya tidak akan mengalami kesulitan.

Customer care officer yang siap membantu

Customer care yang cepat tanggap dan ramah selalu siap membantu calon penyewa. Calon penyewa bisa chat langsung dengan customer care officer Jendela360 dan minta dicarikan apartemen yang sesuai keinginan, misalnya ketersediaan apartemen yang berlokasi di kawasan Jakarta Selatan, dengan tipe 2 kamar tidur, dan full furnished.

Cakupan seluruh Jakarta

Di Jendela360 tersedia lebih dari 5000 apartemen di Jakarta. Calon penyewa bisa temukan apartemen di berbagai wilayah di ibukota, mulai dari Jakarta Selatan, Jakart Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Barat, hingga Jakarta Timur. Bisa juga calon penyewa memperkecil area pencarian dengan memilih daerah favorit di Jakarta, seperti Tanjung Duren, Sudirman, Kebon Jeruk, dan sebagainya.

Informasi dijamin akurat

Calon penyewa tak perlu khawatir, informasi yang diberikan Jendela360 sangat transparan dan lengkap, mulai dari harga, alamat, kelengkapan unit, dan informasi terkait lainnya.

Cicilan 0%

Jendela360 menerapkan pembayaran sewa dengan sistem cicilan bunga 0% hingga 24 bulan. Tentunya ini bisa menekan pengeluaran penyewa dan mereka dapat mengalokasikan dana yang tersedia untuk kebutuhan lainnya. Tidak hanya menguntungkan penyewa apartemen, pemilik apartemen juga bisa memanfaatkan Jendela360 untuk memasarkan unit apartemen mereka. Tak ada biaya yang perlu dikeluarkan untuk memasang iklan sewa apartemen. Pemilik apartemen hanya perlu memberikan komisi sebesar 5% untuk tiap unit yang tersewa melalui Jendela360.

Untuk ke depannya, Jendela360 masih akan fokus di Jakarta serta Tangerang. Tapi dalam waktu dekat, mereka berencana memperluas layanan di Bandung dan Surabaya. “Kami ingin fokus dengan bisnis kami di sini. Sembari meningkatkan fitur-fitur yang ada di website terlebih dulu. Baru akan mengembangkan ke pasar yang lebih luas lagi” pungkas Kiki Guzali selaku CEO jendela360.

Kini menemukan apartemen ideal bukan lagi masalah besar. Kehadiran jendela360 memudahkan Anda mendapat hunian yang Anda butuhkan dengan cepat dan mudah. Jadi tunggu apa lagi? Segera gunakan jendela360 dan temukan apartemen yang tepat untuk Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

CBA Kirim Surat Terbuka ke KPK, Desak Usut Korupsi Rp 3,5 Miliar di Kemendesa

JAKARTA-Center For Budget Analysis (CBA) mengirim surat terbuka yang ditujukan

BTN Syariah Luncurkan KPR Hits

JAKARTA-Direktur PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Iman Nugroho Soeko