Energy Watch: Pertamina Harus Tolak Segala Bentuk Intervensi

Tuesday 22 Dec 2015, 10 : 05 pm
by
Direktur Eksekutif Energy Watch Indonesia (EWI) Ferdinand Hutahaean

JAKARTA-Energy Watch Indonesia (EWI) meminta PT Pertamina membersihkan mafia migas dan antek-anteknya yang bisa menggerogoti Pertamina.

Selain melawan mafia migas, Pertamina pun harus berani dan tidak boleh tunduk terhadap segala bentuk intervensi dari siapapun.

Sebab intervensi bertujuan meminta sesuatu dari Pertamina secara hukum merupakan bentuk pemerasan yang tidak bisa ditolerir.

“Terkait adanya surat Setya Novanto kepada Dirut Pertamina tanggal 17 Oktober 2015  yang telah dibantah dan dinyatakan  palsu oleh Kabag TU Pimpinan DPR RI , maka direksi Pertamina harus berani menolak segala “intervensi” berupa apapun dari pihak lain,” ujar Direktur Eksekutif EWI, Ferdinand Hutahean dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Selasa (22/12).

Menurutnya, intervensi dari berbagai pihak untuk menganggu Pertamina bisa saja terjadi dalam berbagai cara.

Misalnya, mengancam untuk melaporkan adanya dugaan permainan Direksi Pertamina dalam  bentuk  aksi demo yang bertujuan bisa saja untuk kepentingan tertentu bagi mereka yang ada di balik pergerakan itu.

Untuk itu, Direksi Pertamina pun harus berani menghadapi segala tuduhan dengan melaporkan tuduhan tersebut ke pihak yang berwajib.

Sebab intervensi untuk meminta sesuatu dari Pertamina secara hukum tidak bisa ditolerir.

“Saya juga sangat mengapresiasi Direksi dan seluruh pekerja Pertamina, dimana  dalam keterpurukan perekonomian dunia dan turunnya harga minyak dunia yang terbukti membuat colaps nya  beberapa perusahaan minyak dunia , bangsa ini juga  patut berbangga terhadap Pertamina karena Pertamina masih bisa membukukan keuntungan yang diperkirakan sekitar USD 1,61Miliard,” pujinya.

Hebatnya lagi ujar Ferdinand, tidak satupun pekerja Pertamina yang di PHK akibat terpuruknya harga minyak dunia.

Sementara  beberapa perusahaan minyak raksasa telah mengurangi dan  mem-PHK pekerjanya.

“Pemerintah dan rakyat Indonesia harus mengapresiasi kinerja dan semangat kerja pertamina sehingga berhasil bertahan ditengah terpuruknya perekonomian dunia,” terangnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Megawati: Alhamdulillah, Perjalanan ke Jeju Korsel Lancar

KORSEL-Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengucap alhamdulillah karena perjalanan

Naik 38,88%, Astra Otoparts Cetak Laba Rp1,84 Triliun pada 2023

JAKARTA-PT Astra Otoparts Tbk (AUTO) mencatat kinerja keuangan menggembirakan pada