Harga Saham 216 Emiten Menguat, Sebelum Penutupan IHSG Sempat Naik ke Level Tertinggi di7.011,88

Friday 15 Sep 2023, 5 : 11 pm
ILustrasi

JAKARTA-Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (15/9), ditutup naik 23,458 poin atau menguat 0,34% menjadi 6.982,79, dari penutupan Kamis (14/9) di posisi 6.959,33.

Dibuka menguat di level 6.964,84, IHSG sempat naik ke level tertinggi di 7.011,88 dan terendah di posisi 6.945,07.

Hingga penutupan bursa, terdapat 216 saham menguat, 307 melemeh dan 225 saham lainnya ditutup stagnan.

Peningkatan IHSG dipicu oleh naiknya harga saham 216 dari 748 emiten yang sahamnya ditransaksikan Jumat (15/9).

Emiten yang harga sahamnya ditutup naik, antara lain, berkapitalisasi pasar di atas Rp200 triliun, yaitu Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA), Bank Mandiri Tbk (BMRI) dan Telkom Indonesia Tbk (TLKM).

Menurut data StockWatch, saham TGUK meraih keuntungan dengan kenaikan harga tertinggi sebesar 34,65% menjadi Rp136 per saham.

Berikut harga saham DIVA naik 24,84% ke posisi Rp382 per unit, dan saham PDES naik 24,80% menjadi Rp312 per unit.

Total volume perdagangan saham di BEI, Jumat (15/9) mencapai 57,849 miliar lembar saham senilai Rp21,105 triliun.

Dari total nilai transaksi tersebut, sebesar Rp14,263 triliun merupakan transaksi di Pasar Reguler BEI. (ANES)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Progres Pembangunan Monumen Kapsul Waktu Merauke Capai 74%

JAKARTA-Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tengah menyelesaikan pembangunan Monumen

Sejumlah Anggota Parlemen Beli Apartemen

JAKARTA – Bertempat di Nusantara II persisnya disamping Kantor Cabang Bank