IHSG Coba Balik ke Level Psikologis, Mainkan Saham Rekomendasi Analis

Thursday 15 Jul 2021, 9 : 57 am
by
IHSG, bursa saham, sekuritas
Ilustrasi

JAKARTA-Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini diperkirakan kembali mencoba untuk berbalik ke level psikologis 6.000, setelah kemarin ditutup melemah sebesar 0,55 persen ke posisi 5.979.

Menurut analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk (RELI), Lanjar Nafi Taulat Ibrahimsyah, secara teknikal laju IHSG bergerak bearish breakout pada level support psikologis 6.000.

Namun, IHSG tertahan di level support Moving Average 50 hari (MA50) dan lower bollinger di level 5.981.

“Sehingga, pergerakan IHSG berpeluang untuk mencoba bertahan dan kembali ke level psikologis. Tetapi, indikator Stochastic dan RSI yang mengalami bearish momentum menjadi pemberat pergerakan,” kata Lanjar di Jakarta, Kamis (15/7).

Dengan demikian, jelas Lanjar, saat ini IHSG memiliki rentang support-resistance di level 5.951-6.018, sehingga para investor direkomendasikan untuk mengoleksi saham AGII, AKRA, ASSA, BFIN, BSDE, JPFA, JSMR, KLBF, MAPI, MEDC, MNCN, WSBP dan WTON.

Sementara itu, analis PT Indosurya Bersinar Sekuritas, William Suryawijaya mengatakan bahwa pergerakan IHSG pada perdagangan hari ini akan kembali tertekan.

Adapun kisaran support-resistance berada di level 5.913-6.123.

“Pergerakan IHSG masih menunjukkan kondisi yang berada dalam tekanan. Minimnya sentimen positif dan perlambatan roda perekonomian yang terjadi masih menjadi tantangan tersendiri bagi pasar modal Indonesia,” papar William.

Namun, lanjut dia, pergerakan IHSG yang berada dalam tekanan bisa dimanfaatkan oleh para investor untuk melakukab akumulasi pembelian saham.

“Pergerakan fluktuatif yang terjadi pada IHSG dapat dimanfaatkan untuk melakukan trading atau investasi jangka pendek,” ucapnya.

Sedangkan, kata William, tekanan pada IHSG merupakan momentum berharga bagi para investor jangka menengah dan panjang.

Maka, dia merekomendasikan agar pada perdagangan hari ini para pelaku pasar bisa mengakumulasi pembelian saham ITMG, JSMR, TLKM, UNVR, INDF, TBIG dan KLBF.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Agresifitas China Karena Fragmentasi Sikap Indonesia

JAKARTA-Sikap tegas yang diperlihatkan Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi,

Jokowi Momentum Bagi PDI Perjuangan

JAKARTA-Fenomena kehadiran Joko Widodo (Jokowi) dalam bursa calon presiden (capres)