Investor WSKT Setujui Rencana Pinjaman Bank dan Penerbitan Obligasi

Sunday 19 Jun 2022, 7 : 14 pm
by
PT Waskita Karya (Persero) Tbk

JAKARTA-PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) melaporkan, para pemegang saham telah menyetujui rencana perseroan untuk melakukan pinjaman perbankan maupun penerbitan obligasi atau sukuk, serta menyetujui perubahan penggunaan dana hasil rights issue melalui PUT II-2021.

Berdasarkan keterangan resmi yang disampaikan oleh Investor Relations WSKT, Jumat (17/6), RUPS Tahunan yang diselenggarakan kemarin telah menyetujui dan menyepakati sepuluh agenda rapat.

WSKT telah mendapatkan persetujuan dari para pemegang saham untuk menerima pinjaman dan pendanaan dari perbankan maupun lembaga keuangan non-bank dan masyarakat melalui penerbitan obligasi dan/atau sukuk.

Para pemegang saham juga menyetujui rencana WSKT atas penerbitan obligasi dan/sukuk melalui penawaran umum dan/atau Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB).

Selain itu, menyetujui rencana perubahan penggunaan dana hasil rights issue melalui Penawaran Umum Terbatas II-2021.

Investor Relations WSKT menyampaikan, para pemegang saham menyetujui perubahan susunan pengurus perseroan.

Sehingga, saat ini susunan direksi dan dewan komisaris WSKT adalah sebagai berikut:

Direksi
Direktur Utama: Destiawan Soewardjono
Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko: Wiwi Suprihatno
Direktur Human Capital Management dan Pengembangan Sistem: Mursyid
Direktur Pengembangan Bisnis: Septiawan Andri Purwanto
Direktur Operasi I dan Quality, Safety, Health dan Environment: I Ketut Pasek Senjaya Putra
Direktur Operasi II: Bambang Rianto
Direktur Operasi III: Warjo

Dewan Komisaris
Komisaris Utama/Independen: Heru Winarko
Komisaris Independen: Muhammad Salim
Komisaris Independen: Muradi
Komisaris: T Iskandar
Komisaris: Ahmad Erani Yustika
Komisaris: Dedi Syarif Usman
Komisaris: I Gde Made Kartikajaya

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Anaknya Cawapres, Usman Tokan Minta Jokowi Jaga Netralitas

JAKARTA-Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Usman M Tokan,

Presiden Minta MA Tolak Radikalisme Atas Nama Agama

BANTEN-Presiden Joko Widodo membuka Muktamar XIX dan Milad ke-100 Mathla’ul