Marzuki Alie Akui Istrinya Masuk PPP Djan Faridz

Wednesday 16 Dec 2015, 3 : 43 pm
bisnis.com

JAKARTA-Mantan Ketua DPR RI Marzuki Alie mengakui istrinya, Asmawati yang juga anggota DPD RI dari Sumatera Selatan telah bergabung ke PPP. Namun hal itu merupakan keputusan pribadi dengan mempertimbangkan berbagai aspek termasuk hubungan baiknya dengan Ketua Umum PPP Djan Faridz. “Iya memang istri saya bergabung dengan PPP sebagai wakil ketua umum,” katanya di Jakarta, Rabu (16/12).

Marzuki menambahkan istrinya telah berkali-kali diajak untuk bergabung dengan PPP. Bahkan dirinya memberikan keleluasaan bagi istrinya sepanjang memang itu merupakan keputusan yang terbaik. “Ada beberapa orang yang ditawarkan oleh Djan Faridz, termasuk istri dari Mantan Wakapolri, Adang Dorodjatun. Ketika terakhir ditawarkan pun, jawaban istri tidak tegas mengiyakan. Dia hanya menjawab yah sudah kalau masukkan saya, yah masukkan lah,” jelasnya.

Djan Faridz sendiri, menurut Marzuki memiliki pertimbangan dalam merekrut istrinya sebagai anggota PPP. Salah satu alasannya, sang istri memiliki basis massa yang jelas dan tentunya ini menjadi pertimbangan untuk merekrutnya. “Istri saya itu 3 kali terpilih menjadi anggota DPD RI. Ini kan artinya dia punya basis massa yang jelas. Jadi anggota DPD itu kan tidak ada bos dan hanya perlu menjaga dan mewakilkan kepentingan konstituennya saja.Ini saya kira akan dipertahankan oleh istri saya,” imbuhnya.

Terkait keabsahan pengangkatan istrinya sebagai wakil ketua umum, Marzuki mengaku tidak mengetahui mekanisme di dalam internal PPP. Meski dirinya tahu bahwa Djan Faridz terpilih bersama formatur dalam muktamar.“Saya tidak tahu bagaimana mekanisme pergantian kepengurusan di PPP apakah harus melalui rakernas atau tidak. Saya tidak ikut campur,” paparnya.

Namun Marzuki membantah dirinya akan mengikuti langkah istrinya bergabung ke PPP. Dirinya mengaku tetap istiqomah untuk berada dalam Partai Demokrat, meski diakuinya dirinya pun sempat diajak untuk bergabung dengan PPP. ”Sejak bergabung ke Demokrat niat saya kan satu saja untuk mengabdi dan saya bukan pemburu jabatan. Jadi ketua DPR pun karena nasib baik saja,” pungkasnya. **aec

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Kembangkan Kota Hijau, PUPR Dorong Pemda Tata Lansekap Kota

JAKARTA-Pembangunan infrastruktur turut berperan besar dalam pembentukan lansekap kota. Infrastruktur

Bisnis Pariwisata Sambut Baik Turunnya Tiket Pesawat

JAKARTA-Rencana pemerintah menurunkan harga tiket pesawat disambut baik pelaku bisnis