Mendag  Zulhas: Kemendag Siap Fasilitasi Diaspora Indonesia Jadi Pengusaha

Rabu 5 Jul 2023, 3 : 06 pm
by
Mendag mengungkapkan bahwa Kemendag akan memfasilitasi anak muda Indonesia di Australia untuk menjadi pengusaha yang sukses. Diaspora juga diharapkan bisa mempromosikan Indonesia, baik produk, kuliner, seni, maupun pariwisata.

Semua  produk  yang  dipakai  dan  dijual  di  restoran  tersebut  berasal  dari Indonesia.

“Promosi produk Indonesia melalui program Indonesian Spice Up the World dapat dilakukan salah satunya melalui pembukaan restoran-restoran Indonesia di Australia. Indonesian Trade Promotion Centre  (ITPC) Sydney  selalu  mendorong  dan  mendukung  apabila  diaspora  Indonesia  membuka restoran Indonesia, salah satunya dengan memakai bahan baku bumbu dari Indonesia,” ujar Wakil Kepala ITPC Sydney Annisa Puspasari.

CEO  PT  Sadjian  Bumi  Indonesia  Faramita  Novianti  merasa  sangat  terbantu  dengan  fasilitas  yang diberikan  Kementerian Perdagangan  dalam  mengembangkan usahanya.

Pemilik  usaha buah  beku kering (freeze dried fruit)ini mengaku difasilitasi ITPC Sydney mengikuti pameran Fine Food 2022 di Melbourne

“Kami berterima kasih kepada Kementerian Perdagangan, khususnya ITPC Sydney karena sudah memberikan  fasilitas  kepada  kami  untuk  mengikuti  pameran  Fine  Food  2022  di  Melbourne.  Dua hari ikut pameran, produk kami sudah habis,” tutur Mita.

Komentar

Your email address will not be published.

Don't Miss

Sido Muncul Bukukan Laba Bersih Rp950,64 Miliar pada 2023

JAKARTA-PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) atau

PMN Gelar Kemah Kebangsaan dan Pembagian Bansos

BOGOR-Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Nasional (PMN)  melaksanakan