Pendapatan Turun, Laba Bersih HMSP Anjlok Jadi Rp6,91 Triliun

Wednesday 18 Nov 2020, 10 : 11 pm
by
Penghentian sementara perdagangan saham TIRA terbatas pada upaya untuk melakukan cooling down
ILustrasi

JAKARTA-Laba bersih PT Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk (HMSP) pada Kuartal III-2020, mengalami penurunan menjadi Rp9,91 triliun.

Padahal selama sembilan bulan pertama 2019 laba bersih perseroan mencapai Rp10,2 triliun.

Berdasarkan keterbukaan informasi HMSP yang dilansir Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Rabu (18/11), total penjualan bersih HMSP selama sembilan bulan pertama tahun ini mengalami penurunan menjadi Rp67,78 triliun dari Rp77,51 triliun pada periode yang sama 2019.

Namun, HMSP mampu menekan beban pokok penjualan selama sembilan bulan pertama 2020 menjadi Rp53,54 triliun dibandingkan pada Kuartal III-2019 yang tercatat mencapai Rp58,62 triliun.

Sehingga, pada kuartal ketiga tahun ini laba kotor perseroan tercatat senilai Rp14,23 triliun atau lebih rendah dibanding periode yang sama di 2019 sebesar Rp18,89 triliun.

Per 30 September 2020, jumlah liabilitas HMSP tercatat mengalami peningkatan menjadi Rp16,08 triliun dari Rp15,22 triliun pada 31 Desember 2019.

Adapun liabilitas jangka pendek per akhir Kuartal III-2020 tercatat Rp13,71 triliun dan liabilitas jangka panjang senilai Rp2,37 triliun.

Sementara itu, per akhir kuartal ketiga tahun ini jumlah ekuitas HMSP tercatat menurun menjadi Rp28,66 triliun dari Rp35,68 triliun pada akhir Desember 2019.

Sehingga, total aset perseroan per akhir September 2020 tercatat menurun menjadi Rp44,7 triliun dari posisi per 31 Desember 2019 yang mencapai Rp50,9 triliun.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

BKN: 16. 642 NIP PTT Tenaga Kesehatan Sudah Ditetapkan

JAKARTA-Badan Kepegawaian Negara (BKN) memastikan sebanyak 16. 642 dari 39.090

Presiden: Jangan Persulit Investor Agar Ekonomi Bergerak

BEKASI-Pemerintah Indonesia terus mendorong masuknya investasi ke Indonesia. Pasalnya, semakin