Penerapan GCG Fondasi Utama Menarik Investasi

Monday 31 May 2021, 9 : 24 am
by
UMKM mampu menyerap 97 persen dari total tenaga kerja yang ada, serta dapat menghimpun sampai 60,42 persen dari total investasi di Indonesia
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto

JAKARTA-Tata kelola perusahaan yang baik (good corporate governance/GCG) sebagai fondasi utama pengambilan keputusan yang lebih baik harus dijalankan untuk keberlanjutan bisnis dan menarik investasi.

Demikian disampaikan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto seperti dikutip dari situs Kemenko Perekonomian.

Airlangga juga mengungkapkan salah satu penyebab krisis ekonomi di akhir tahun 90-an adalah tata kelola perusahaan yang kurang baik.

Contohnya kualitas investasi yang buruk, diversifikasi usaha yang sangat luas, jumlah pinjaman jangka pendek tak lindung nilai yang sangat banyak, lemahnya peran direksi dan komisaris, sistem audit yang buruk, kurangnya transparansi, serta penegakan hukum yang lemah.

“Pandemi ini telah mengingatkan kita bahwa kesehatan hanyalah salah satu dari 17 Sustainable Development Goals (SDGs) PBB yang harus menjadi bagian dari keberlanjutan bisnis, baik di sektor publik maupun swasta. Dalam kaitannya dengan GCG, kita perlu mengubah prioritas dan mulai mengidentifikasi risiko lain yang menjadi bagian dari SDGs seperti perubahan iklim, keanekaragaman hayati, bencana alam, dan bencana lingkungan akibat ulah manusia,” terang Menko Airlangga Hartarto.

Pasalnya, sebagai langkah pertama menuju model ekonomi yang lebih berkelanjutan, bisnis juga harus fokus pada dampak sosial dan lingkungannya.

Untuk itu, praktik Environmental, Social, and Governance (ESG) atau sering disebut Lingkungan, Sosial, dan Tata Kelola (LST) harus diterapkan di seluruh aktivitas bisnis.

Ungkapnya lagi, perusahaan perlu menyadari risiko dan mengumpulkan data yang relevan untuk membangun bisnis yang bertahan di masa depan.

Selain itu, penerapan ESG juga terbukti berdampak positif bagi kinerja perusahaan.

Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri untuk mewujudkan SDGs, melainkan perlu upaya kolektif dari stakeholder lain, seperti perusahaan (BUMN/swasta), media, dan lembaga pendidikan.

Praktik tata kelola yang efektif hanya dapat terwujud bila terjadi kesadaran bersama untuk menerapkan prinsip-prinsip GCG, mulai dari akar rumput sampai pada jenjang para pengambil keputusan strategis.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Surplus Bulan November Terbesar Sepanjang 2013

JAKARTA-Neraca perdagangan menjelang akhir tahun 2013 kembali mengalami surplus. Neraca

Ekspor Tembus USD4,5 Miliar, Indonesia Targetkan Jadi Kiblat Busana Muslim Dunia

JAKARTA- Indonesia berpotensi menjadi produsen sekaligus pasar busana muslim terbesar