Setelah Absen di 2020, GGRM Kembali Bagikan Dividen Rp2.600 Per Saham

Friday 9 Jul 2021, 4 : 06 pm
by
suspensi, BEI, Saham HITS, KJEN
ilustrasi

JAKARTA-Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Gudang Garam Tbk (GGRM) menyetujui pembagian dividen sebesar Rp2.600 per saham yang dananya bersumber dari laba bersih perseroan Tahun Buku 2020 sebesar Rp7,65 triliun atau menurun dibanding 2019 yang mencapai Rp10,88 triliun.

Berdasarkan hasil RUPST GGRM yang digelar kemarin (8/7) di Kediri, Jawa Timur, pada tahun ini para pemegang saham kembali menyetujui pembagian dividen sebesar Rp5 triliun atau setara dengan Rp2.600 per saham, setelah setahun sebelumnya absen membagikan dividen.

Sementara itu, laba bersih yang tidak ditetapkan sebagai dividen akan dimanfaatkan perseroan dengan memasukkannya sebagai laba ditahan untuk memperkuat modal kerja GGRM.

Sebagaimana diketahui, pada tahun lalu RUPST GGRM memutuskan untuk tidak membagikan dividen untuk Tahun Buku 2019.

Sedangkan, setahun sebelumnya para pemegang saham menyetujui rencana perseroan untuk membagikan dividen sebesar Rp 2.600 yang dananya bersumber dari laba bersih 2018.

Selain menyetujui penggunaan laba bersih 2020, RUPST GGRM juga menyetujui pengunduran diri Susanto Widiatmo dari posisi direktur.

Sehingga, saat ini susunan pengurus GGRM adalah sebagai berikut:

Dewan Komisaris
Presiden Komisaris: Juni Setiawati Wonowidjojo
Komisaris: Lucas Mulia Suhardja
Komisaris Independen: Frank Willem van Gelder
Komisaris Independen: Gotama Hengdratsonata

 

Direksi
Presiden Direktur: Susilo Wonowidjojo
Direktur: Heru Budiman
Direktur: Herry Susianto
Direktur: Istata Taswin Siddharta
Direktur: Andik Wahyudi
Direktur: Hamdhany Halim
Direktur Independen: Sony Sasono Rahmady

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Caleg Wajip Lapor Dana Kampanye

JAKARTA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) mewajibkan setiap calon anggota legislatif

Terobosan Factory Sharing KOPITU Untuk Bantu Pelaku IKM

JAKARTA-Berbagai kendala dihadapi oleh para pelaku Industrik Kecil dan Menengah