Uang Beredar September 2021 Tercatat Rp7.287,3 Triliun

Monday 25 Oct 2021, 5 : 05 pm
by
PT Samudera Indonesia Tbk
Ilustrasi

JAKARTA-Bank Indonesia (BI) mencatat likuiditas perekonomian atau uang beredar dalam arti luas (M2) pada September 2021 tumbuh meningkat.

Data BI menyebutkan posisi M2 pada September 2021 tercatat sebesar Rp7.287,3 triliun atau tumbuh 8,0% (yoy), lebih tinggi dibandingkan dengan pertumbuhan bulan sebelumnya sebesar 6,9% (yoy).

“Peningkatan tersebut terutama didorong oleh lebih tingginya pertumbuhan komponen uang beredar sempit (M1) yang mencapai 11,2% (yoy) dan uang kuasi yang tumbuh 4,5% (yoy),” ujar Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono di Jakarta, Senin (25/10).

Dia menjelaskan, pertumbuhan M2 pada September 2021 terutama dipengaruhi oleh penyaluran kredit.

Penyaluran kredit tercatat tumbuh 2,0% (yoy),  meningkat dibandingkan dengan capaian pada bulan sebelumnya sebesar 1,0% (yoy).

Di sisi lain terangnya, melambatnya pertumbuhan Tagihan Bersih kepada Pemerintah Pusat dan Aktiva Luar Negeri Bersih menahan peningkatan pertumbuhan uang beredar yang lebih tinggi.

Tagihan Bersih kepada Pemerintah Pusat tumbuh 16,1% (yoy), melambat dari bulan sebelumnya 21,1% (yoy).

“Sementara itu, Aktiva Luar Negeri Bersih tumbuh 5,0% (yoy), lebih rendah dibandingkan dengan pertumbuhan pada Agustus 2021 yang mencapai 6,0% (yoy),” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Jokowi Perintahkan Menpora Bangun Sarana Cabang Berprestasi

JAKARTA-Presiden Joko Widodo memerintahkan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam
Vaksinasi adalah salah satu game changer penting untuk percepatan pemulihan ekonomi

Kemenkeu Bahas Kemudahan Bisnis Dengan Pengusaha Perancis

JAKARTA – Kementerian Keuangan (Kemenkeu) terus memperbaiki kebijakan fiskal dalam rangka