Bicara Soal 3 PM, Puan: Ekonomi Kuat Jika UMKM Sukses

Sabtu 13 Jan 2024, 5 : 17 pm
Ketua DPR RI, Puan Maharani

“PM yang kedua itu Pembinaan, jadi tentu kami mendengar aspirasi dari banyak UMKM bahwa setelah mendapat modal perlu tetap mendapat pembinaan seperti pelatihan… Nah makanya saya juga minta Pemda agar banyak dilakukan pembinaan atau pelatihan untuk UMKM agar usahanya makin bagus, makin rapih, makin modern,” tambahnya.

Kemudian PM ketiga yang dimaksud adalah Pemasaran.

Puan menyatakan, pemasaran yang baik dari hasil produksi UMKM menjadi salah satu faktor yang penting untuk kemajuan usaha.

“Kalau sudah dapat modal, sudah dibina, tapi kalau gak ada yang beli barangnya kan sama aja. Bapak Ibu ingin jualannya makin laris manis kan? Jadi soal PM yang ketiga ini juga penting yaitu Pemasaran,” ungkap Puan.

Cucu Bung Karno itu pun memberi contoh, salah satu pemasaran terbaik yang dapat dilakukan di era saat ini adalah dengan metode online.

Puan mendorong para pelaku UMKM untuk promosi dan menjual produksinya secara online untuk memperbesar pasar.

“Sekarang UMKM sudah harus melek digital, sudah harus bisa jualan lewat smartphone-nya. Ini penting menjadi perhatian Pemda. Semoga pelaku UMKM bakery di sini makin laris manis ya usahanya,” sebut perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI itu.

Dari PLUT Kabupaten Semarang, Puan kemudian mengunjungi sentra batik warna alam yang berada di Malon, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang.

Membatik

Bersama para pengrajin, Puan ikut membatik dengan canting yang dilakukan dengan proses warna alami menggunakan tumbuhan seperti daun indigo, mangrove, tingi, kayu tageran, dan kulit kayu secang.

Sentra Batik Malon merupakan sentra batik satu-satunya yang memanfaatkan limbah mangrove dan propagule kering yang sangat ramah lingkungan.

Limbah yang dimanfaatkan ini menghasilkan warna coklat.

Komentar

Your email address will not be published.

Don't Miss

Jokowi: UU Cipta Kerja Memperbaiki Taraf Hidup Pekerja

BOGOR-Pemerintah berkeyakinan bahwa adanya Undang-Undang (UU) Cipta Kerja dapat memperbaiki

Laba Rig Tenders Indonesia Diperkirakan Naik 13,8% Jadi Rp71 Miliar pada 2024

JAKARTA-Manajemen PT Rig Tenders Indonesia Tbk (RIGS) memperkirakan laba bersih