22 Orang Indonesia Masuk Daftar Terkaya di Dunia

Tuesday 3 Mar 2015, 4 : 18 pm
by

JAKARTA-Majalah bisnis Forbes kembali merilis data orang-orang kaya dunia. Hasilnya, ada 22 orang pengusaha Indonesia masuk daftar orang terkaya.

Duo kakak beradik pendiri, sekaligus pemilik Djarum Group, R Budi Hartono dan Michael Hartono ditahbiskan sebagai orang kaya di urutan 142 dan 151. Total kekayaan mereka, masing-masing US$9 miliar (Rp116,39 triliun) dan US$8,7 miliar (Rp112,51 triliun). Pengusaha low profile ini. sekaligus menjadi orang terkaya pertama dan kedua di Indonesia versi Forbes.

Mengutip laporan terbaru Forbes, harta ribuan orang terkaya di dunia ini mencapai US$ 7,05 triliun. Jumlah ini bertambah dari tahun sebelumnya sebesar US$ 6,4 triliun.

Jika dihitung rata-rata, daftar orang terkaya versi Forbes ini setidaknya mengantongi kekayaan sebesar US$ 3,86 miliar, turun sekitar US$ 60 juta dari tahun sebelumnya.

Forbes mengakui munculnya para entrepreneur telah mengguncang dunia bisnis di seluruh muka bumi. Buktinya, 1.191 penghuni daftar orang terkaya kali ini memiliki usaha yang dibangun dari keringat sendiri. Sementara hanya 230 orang hartawan lainnya mendapatkan uang dari warisan keluarganya.

Meski mendapat warisan, 405 orang terkaya dunia juga masih harus bekerja keras untuk menambah pundi-pundi kekayaannya.

Forbes tahun ini mencatat 70 negara di dunia menyumbang daftar orang terkaya di muka bumi. Amerika Serikat masih menjadi rumah bagi orang-orang hartawan paling tajir di dunia.

Dari 70 negara tersebut, Indonesia termasuk salah satu negara pencetak orang terkaya dunia. Tak kurang dari 22 penduduknya dianggap layak masuk daftar bergengsi ini.

Duet bersaudara pemilik bisnis rokok Djarum, R Budi Hartono dan Michael Hartono masih orang terkaya Indonesia dengan posisi tertinggi di daftar 2015 Forbes Billionaire.

R Budi Hartono yang ditaksir memiliki kekayaan US$ 9 miliar bertengger di posisi 142 dunia. Sementara saudaranya, Michael Hartono menguntit di posisi 151 dunia dengan harta US$ 8,7 miliar.

Sebagian besar hartawan Indonesia yang masuk daftar Forbes adalah muka-muka lama. Mengutip laman Forbes, berikut adalah 22 hartawan Indonesia yang masuk daftar orang terkaya di muka bumi:

  1. R. Budi Hartono (71 tahun)

Peringkat dunia: 142
Total kekayaan: US$ 9 miliar
Sumber kekayaan: perbankan, tembakau

  1. Michael Hartono (75 tahun)

Peringkat dunia: 151
Total kekayaan: US$ 8,7 miliar
Sumber kekayaan: tembakau, perbankan

  1. Sri Prakash Lohia (62 tahun)

Peringkat dunia: 341
Total kekayaan: US$ 4,7 miliar
Sumber kekayaan: poliester

  1. Chairul Tanjung (52 tahun)

Peringkat dunia: 381
Total kekayaan: US$ 4,3 miliar
Sumber kekayaan: diversifikasi

  1. Mochtar Riady (85 tahun)

Peringkat dunia: 714
Total kekayaan: US$ 2,6 miliar
Sumber kekayaan: diversifikasi

  1. Peter Sondakh (63 tahun)

Peringkat dunia: 810
Total kekayaan: US$ 2,3 miliar
Sumber kekayaan: investasi

  1. Bachtiar Karim (58 tahun)

Peringkat dunia: 949
Total kekayaan: US$ 2 miliar
Sumber kekayaan: manufaktur

  1. Theodore Rachmat (71 tahun)

Peringkat dunia: 1.006
Total kekayaan: US$ 1,9 miliar
Sumber kekayaan: diversifikasi

  1. Ciputra (83 tahun)

Peringkat dunia: 1.054
Total kekayaan: US$ 1,8 miliar
Sumber kekayaan: real estate

  1. Sukanto Tanoto (65 tahun)

Peringkat dunia: 1.054
Total kekayaan: US$ 1,8 miliar
Sumber kekayaan: diversifikasi

  1. Tahir (62 tahun)

Peringkat dunia: 1.105
Total kekayaan: US$ 1,8 miliar
Sumber kekayaan: diversifikasi

  1. Murdaya Poo (74 tahun)

Peringkat dunia: 1.118
Total kekayaan: US$ 1,7 miliar
Sumber kekayaan: diversifikasi

  1. Martua Sitorus (65 tahun)

Peringkat dunia: 1.118
Total kekayaan: US$ 1,7 miliar
Sumber kekayaan: minyak sawit

  1. Purnomo Prawiro (68 tahun)

Peringkat dunia: 1.250
Total kekayaan: US$ 1,5 miliar
Sumber kekayaan: Taksi

  1. Hary Tanoesoedibjo (49 tahun)

Peringkat dunia: 1.324
Total kekayaan: US$ 1,4 miliar
Sumber kekayaan: media

  1. Achmad Hamami (84 tahun)

Peringkat dunia: 1.415
Total kekayaan: US$ 1,3 miliar
Sumber kekayaan: alat berat

  1. Edwin Soeryadjaya (66 tahun)

Peringkat dunia: 1.533
Total kekayaan: US$ 1,2 miliar
Sumber kekayaan: batu bara, investasi

  1. Husain Djojonegoro (65 tahun)

Peringkat dunia: 1.638
Total kekayaan: US$ 1,1 miliar
Sumber kekayaan: barang

  1. Djoko Susanto (65 tahun)

Peringkat dunia: 1.638
Total kekayaan: US$ 1,1 miliar
Sumber kekayaan: bisnis ritel

  1. Low Tuck Kwong (66 tahun)

Peringkat dunia: 1.741
Total kekayaan: US$ 1 miliar
Sumber kekayaan: batu bara

  1. Benny Subianto (72 tahun)

Peringkat dunia: 1.741
Total kekayaan: US$ 1 miliar
Sumber kekayaan: batu bara, investasi

  1. Harjo Sutanto (88 tahun)

Peringkat dunia: 1.741
Total kekayaan: US$ 1 miliar
Sumber kekayaan: barang

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

PDIP

Herman Hery, Pemimpin Kapitan Perahu

Oleh: Petrus Salestinus Satu lagi putra terbaik NTT, Herman Hery,

Sudah Dua Tahun Sejumlah Alat Berat Milik DPUPR Mangkrak

DEPOK-Sembilan kendaraan alat berat, milik Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan