AMRT Siap Bagi Dividen Rp18,78 Per Saham

Selasa 31 Mei 2022, 12 : 12 am
by
PT Samudera Indonesia Tbk
Ilustrasi

JAKARTA-PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) berencana membagikan dividen tunai Rp18,78 per saham kepada para investor yang namanya tercatat di Daftar Pemegang Saham (DPS) AMRT pada penutupan perdagangan 8 Juni 2022 (recording date).

Berdasarkan keterbukaan informasi AMRT yang dipublikasi Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Senin (30/5), total dividen Alfamart mencapai Rp779,83 miliar atau setara dengan Rp18,78 per saham, yang dananya bersumber dari laba bersih Tahun Buku 2021.

Manajemen TINS menyampaikan, akhir perdagangan saham dengan hak dividen (cum dividen) di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 6 Juni 2022, sedangkan di pasar tunai pada 8 Juni 2022.

Sementara itu, awal periode perdagangan saham tanpa hak dividen (ex dividen) di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 7 Juni 2022 dan untuk di pasar tunai pada 9 Juni 2022.

“Pelaksanaan pembayaran dividen dimulai pada 24 Juni 2022,” demikian disampaikan manajemen TINS.

Para pemegang saham AMRT juga telah menyetujui sebesar Rp1 miliar dari laba bersih Tahun Buku 2021 akan disisihkan sebagai dana cadangan.

Sedangkan, sebesar Rp1,17 triliun dari laba bersih di 2021 akan digunakan untuk keperluan investasi dan modal kerja AMRT, yang dananya dicatatkan sebagai laba ditahan.

Komentar

Your email address will not be published.

Don't Miss

Memperingati Hari Kemerdekaan, Gledex Logistics Kembali Menggelar Program CSR

JAKARTA –  Sebagai salah satu bentuk komitmen untuk tanggung jawab

ISKA: Radikalisme dan Terorisme Musuh “Baru” Umat Manusia

JAKARTA-Presidium Bidang Hukum Dan HAM Ikatan Sarjana Katolik Indonesia (ISKA)