Banggar Sebut Kepercayaan Investor Global Terhadap Kinerja Perekonomian Makin Terjaga

Wednesday 12 Jul 2023, 1 : 55 pm
Ketua Banggar DPR RI, MH Said Abdullah

JAKARTA-Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI Said Abdullah mengungkapkan kepercayaan investor global terhadap kinerja perekonomian nasional terjaga dengan baik.

Pasalnya, hal ini berimbas pada penguatan rupiah terhadap dolar Amerika Serikat.

“Setidaknya dari akhir Maret hingga Juni 2023 kurs rupiah di level Rp14.000-an, lebih kuat dibanding periode Januari-Maret 2023 yang bertengger di level Rp15.000-an,” katanya, Rabu (12/7/2023).

Penguatan rupiah, lanjutnya, sebesar 5,17 persen hingga Juni 2023 terhadap Dolar Amerika Serikat.

Hal itu juga didorong oleh kecemasan investor atas ancaman gagal bayar utang Pemerintahan Joe Biden meski kini Pemerintahan Biden telah menangguhkan hingga 1 Januari 2025 atas plafon utang negara.

“Kita harapkan Bank Indonesia terus melakukan perluasan local currency transaction ke negara negara mitra dagang strategis,” katanya yang juga merupakan Anggota Komisi XI DPR RI.

Politisi Fraksi PDI-Perjuangan ini mengungkapkan pula bahwa keyakinan konsumen dan kepercayaan investor atas prospek perekonomian nasional ini harus dikelola baik oleh pemerintah.

Pasalnya, momentum itu menurutnya harus terus dijaga agar daya ekspansi perekonomian nasional memberikan dampak ke berbagai sektor.

Sektor tersebut seperti pertumbuhan ekonomi yang lebih berkualitas, penguatan industri nasional, penyerapan lapangan kerja, dan pengentasan kemiskinan.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Ahok: Banyak Paman Saya Yang Mualaf

JAKARTA-Calon Gubernur petahana DKI Jakarta , Basuki Tjahaja Purnama kembali

Fahri : Ayo Berani Gak, Bikin 4 Pasangan Capres

LOMBOK-Pertarungan Pemilihan Presiden 2019 bakal seru. Oleh karena itu ada