Bidik Pendapatan Rp1,43 Triliun, BOLT Yakin Laba Bersih 2022 Tetap Tumbuh

Friday 25 Nov 2022, 4 : 01 am
by
PT Garuda Metalindo Tbk

Menurut Anthony, penurunan laba bersih BOLT secara year-on-year tersebut dipengaruhi oleh peningkatan biaya tak terduga selama sembilan bulan pertama tahun ini.

Perlu diketahui, laba bruto BOLT per Kuartal III-2022 sebesar Rp146,4 miliar atau meningkat tipis sebesar 1,32 persen (y-o-y).

Lebih lanjut Anthony mengungkapkan, guna dapat mendukung target penjualan bersih di 2022 sebesar Rp1,43 triliun, BOLT menganggarkan belanja modal (capex) sebesar Rp25 miliar.

Adapun besaran capex yang terserap hingga akhir Kuartal III-2022 sebesar Rp15 miliar.

Anthony menyampaikan, BOLT akan tetap meneruskan rencana yang sudah dijalankan, yaitu otomatisasi mesin, pengembangan SDM dan meningkatkan efisiensi maupun produktivitas di semua lini usaha.

“Kami juga terus mengikuti perkembangan EV (kendaraan listrik). Pada 2022, kami telah mengembangkan beberapa komponen pendukung EV yang sudah ada di Indonesia. Jadi, industri kendaraan listrik akan positif bagi BOLT,” tutur Anthony.

Dia mengatakan, tren perbaikan kinerja keuangan BOLT di 2022 juga sejalan dengan momentum pemulihan industri otomotif di dalam negeri sejak awal tahun ini.

“Percepatan pemulihan ekonomi Indonesia yang disertai perpanjangan kebijakan relaksasi PPnBM DTP hingga Kuartal III-2022 ikut mendongkrak penjualan BOLT,” paparnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Avanza Pun Terpengaruh Perang Diskon

JAKARTA-Pasar kelas MPV yang sempat dikuasai Avansa beberapa tahun ini,

Tinjau Pelayanan Paspor WNI Overstay di Saudi, Puan: Negara Harus Lindungi Segenap Tumpah Darah RI

Menurutnya, ia mendapat pelayanan yang baik dan tidak ada pungli