Bidik Rp105 Miliar Melalui IPO, Nusatama Berkah Tawarkan Harga Sekitar Rp100-150 Per Saham

Tuesday 18 Jan 2022, 10 : 20 pm
PT Nusatama Berkah Tbk

JAKARTA – PT Nusatama Berkah Tbk berencana melakukan penawaran umum perdana saham (IPO) dengan melepas saham ke publik sebanyak 700 juta lembar, dengan harga penawaran awal sekitar Rp100-Rp150 per saham.

Berdasarkan keterangan dari laman Penawaran Umum Elektronik atau e-ipo.co.id, Nusatama Berkah yang sudah mendapatkan ticker NTBK ini akan menawarkan saham ke masyarakat sebanyak 700 juta lembar melalui mekanisme IPO, dengan harga book building di rentang Rp100-Rp150 per saham.

Rencananya, masa penawaran awal akan dilaksanakan selama kurun 19-27 Januari 2022. NTBK masuk ke dalam sektor industrials, dengan subsektor construction machinery and heavy vehicles.

Adapun bidang usaha Nusatama Berkah adalah industri manufaktur kendaraan khusus.

Jumlah saham IPO sebanyak 700 juta lembar tersebut setara dengan 25,93 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh perseroan setelah IPO.

Pada rencana IPO ini, manajemen Nusatama Berkah telah menunjuk PT Danatama Makmur Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi Efek yang juga selaku partisipan admin.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Menteri ESDM Serahkan Proses Perizinan Migas Ke BKPM

JAKARTA-Kementerian Energi Dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyerahkan surat pendelegasian
IDNUC merupakan mini PC yang bentuknya ringkas dan dapat digunakan untuk segala fungsi seperti PC desktop, digital signage, IoT Gateway, thin client, Point of Sales (POS), dan lainnya.

PT SMI Hadirkan Inovasi Baru Berteknologi Virtualization: Intel IDNUC 

JAKARTA-PT Synnex Metrodata Indonesia (“SMI”)—salah satu entitas anak Metrodata Group