BNI dan Ringkas Berkolaborasi Permudah Masyarakat untuk Mendapatkan Rumah

Friday 24 Nov 2023, 10 : 55 pm
GEDUNG BNI

JAKARTA-PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) melakukan kerja sama dengan anak usaha Ciputra yaitu Ringkas untuk membantu masyarakat agar dapat mengakses perumahan yang terjangkau.

Dalam kemitraan ini, BNI dan Ringkas akan melakukan kolaborasi dalam program BNI Griya untuk memberikan solusi Kredit Pemilikan Rumah (KPR) yang fleksibel dan kompetitif kepada pelanggan Ringkas.

Terlebih, BNI Griya memiliki beragam program KPR untuk memenuhi berbagai kebutuhan nasabah, mulai dari KPR BNI Griya, KPR BNI Griya Multiguna, dan BNI Griya Subsidi. Selain itu, BNI juga memiliki program KPR khusus untuk TNI/Polri, PNS, dan pelaku bisnis.

Direktur Network & Service BNI Ronny Venir mengatakan bahwa kemitraan strategis ini menggabungkan antara strategi dan inovasi guna menciptakan ceruk pasar baru di industri perumahan.

Terlebih, Ringkas memiliki pendekatan yang inovatif terhadap pembiayaan perumahan secara digital, sehingga mampu meningkatkan aksesibilitas terhadap program BNI Griya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Banyak ASN Maju, Pilkada Tangsel Rawan

TANGERANG-Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI. menyoroti kerawanan dalam pelaksanaan Pemilihan

UU Tax Amnesty, Pemerintah Bisa Represif Kalau Pengusaha Membangkang

JAKARTA-Kalangan DPR meminta para pengusaha yang menyimpan dananya di luar