Pembangunan Poros Maritim Sudah Mulai Terlihat

Kamis 17 Des 2015, 3 : 26 pm
Menko Kemaritiman dan Sumber Daya , Rizal Ramli

JAKARTA-Menteri Koordinator (Menko) Kemaritiman dan Sumber Daya Rizal Ramli menegaskan “Poros maritim” yang dicanangkan Presiden Jokowi dan Wapres Jusuf Kalla (JK) setahun lalu sudah mulai kelihatan.

Langkah menuju pembangunan poros tersebut akan terus digalakkan. Dalam lima tahun ke depan, Indonesia sudah bisa kembali ke jati dirinya sebagai negara maritim. “Setidaknya ada lima pilar utama membangun poros maritim. Kelima pilar tersebut sudah mulai berjalan,” tegasnya di Jakarta, Kamis (17/12/2015).

Menurut Rizal Ramli, sudah mulai ada kesadaran yang luas pada masyarakat Indonesia bahwa kita kembangkan budaya maritim. Membangun budaya maritim ini sangat penting sebagai langkah awal membangun poros maritime.

Lima pilar maritim itu, kata Rizal, Pertama, masalah membangun budaya maritim. Budaya maritim adalah menyadarkan masyarakat Indonesia untuk kembali semboyan masa lalu yaitu “Di laut kita jaya dan nenek moyang kita adalah orang pelaut”.

Dengan membangkitkan kesadaran dan semangat tersebut akan menjadi fondasi pembangunan poros maritim, baik di kawasan Indonesia sendiri maupun untuk kawasan dunia.

Kedua, membangun sumber daya laut melalui industri pelayaran dengan nelayan sebagai pilar. Dalam pilar kedua ini, pemerintah akan membeli 5.000 kapal sedang selama lima tahun mendatang.

Ketiga, pembangunan infrastuktur dan konektivitas antar pulau. Satu tahun terakhir, Jokowi-JK sudah berhasil membangun berbagai infrastruktur yang mempercepat konektivitas.

Keempat, diplomasi martim digalakan dan ditingkatkan. Satu tahun terakhir ini semua pihak sudah menjalankan tugas masing-masing dalam peningkatan diplomasi tersebut.

Kelima, memperkuat pertahanan martitim. Langkah itu dengan memperkuat kekuatan TNI AL. Alasannya, TNI adalah tulang punggung utama pertahanan maritim.

Karena itu Rizal Ramli memuji TNI AL yang gencar dan cepat menjalankan fungsi itu. Buktinya berbagai event digelar dengan menghadirkan berbagai kekuatan dunia.

Untuk memperkuat pembangunan poros maritim, maka pemerintah menurut Rizal Ramli, akan membeli sekitar 5.000 kapal laut ukuran sedang dalam lima tahun mendatang.

Kapal-kapal tersebut sebagai bagian dari program konektivitas antar pulau guna membangun poros maritim. “Kita akan siapkan 5.000 kapal sedang. Konektivitas tidak bisa berjalan tanpa pembangunan infrastruktur laut seperti kapal,” pungkasnya. **aec

Komentar

Your email address will not be published.

Don't Miss

Jubir OJK: IHSG Terkoreksi Virus Corona

JAKARTA-Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) anjlok tajam di perdagangan sesi

Rambe Bantah DPR Rekayasa Batalkan Pilkada Serentak

JAKARTA-Ketua Komisi II DPR Rambe Kamarulzaman kesal saat ditanya kasus