PTBA dan Pertamina Siap Lanjutkan Proyek Gasifikasi Senilai USD2,1 Miliar

Tuesday 11 May 2021, 9 : 05 pm
by
PT Bukit Asam

JAKARTA-PT Bukit Asam (Persero) Tbk (PTBA), PT Pertamina (Persero) akan melanjutkan proyek gasifikasi batubara menjadi Dimethyl Ether (DME) yang mendatangkan investasi asing sebesar USD2,1 miliar.

Proyek ini diharapakan bisa mengurangi ketergantungan pada impor Liquid Petroleum Gas (LPG).

Berdasarkan keterbukaan informasi PTBA yang dilansir Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Selasa (11/5), proyek strategis nasional ini akan di dilakukan di Tanjung Enim, Sumatera Selatan selama 20 tahun.

Proyek ini mendatangkan investasi asing dari Air Products & Chemicals Inc (APCI) sebesar USD2,1 miliar.

Dengan utilisasi 6 juta ton batubara per tahun, proyek ini dapat menghasilkan 1,4 juta ton DME per tahun untuk mengurangi impor LPG sebanyak 1 juta ton per tahun.

Pemerintah berharap proyek ini bisa memberikan multiplier effect, seperti menarik investasi asing lainnya dan memberdayakan industri nasional dengan penyerapan tenaga kerja lokal.

Kepastian berlanjutnya proyek gasifikasi tersebut ditandai dengan penandatangan amandemen perjanjian kerjasama pengembangan DME antara Pertamina, PTBA dan APCI yang berlangsung di Los Angeles, AS dan Jakarta pada Selasa, 11 Mei 2021.

Penandatangan dilakukan oleh Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati; Direktur Utama PTBA, Suryo Eko Hadianto dan President & CEO APCI, Seifi.

Ghasemi yang disaksikan Menteri BUMN, Erick Thohir.

Pada kesempatan yang sama, dilakukan pula penandatanganan perjanjian pengolahan DME.

Erick Thohir mengatakan, gasifikasi batubara memiliki nilai tambah bagi perekonomian nasional, karena sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo untuk mengurangi ketergantungan pada produk impor maupun transformasi ke green economy serta energi baru dan terbarukan.

“Kerjasama gasifikasi batubara bisa menghemat cadangan devisa hingga Rp9,7 triliun per tahun dan mampu menyerap sepuluh ribu tenaga kerja,” kata Erick.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Eko Putro Sandjojo

Perbankan Perlu Perbesar Akses Produk Unggulan UKM Desa

JAKARTA-Perbankan dan kalangan pengusaha diminta lebih jeli melihat peluang paska

Eagle High Plantations Kembangkan Pembangkit Listrik Tenaga Biogas

JAKARTA-PT Eagle High Plantations Tbk (BWPT), bekerjasama dengan PT Anzara