Ricuh, Muscam KNPI Bekasi Utara Kembali Ditunda

Friday 4 Dec 2020, 2 : 52 pm
by
Muscam KNPI Bekasi Utara ricuh

BEKASI-Musyawarah kecamatan (Muscam) KNPI Bekasi Utara kembali ditunda.

Hal tersebut dipicu oleh situasi yang tidak kondusif saat perhelatan Muscam KNPI Bekasi Utara yang berlangsung di Auala Kecamatan, Jumat (4/12/2020).

Ketua Tim Pokja DPD KNPI Kota Bekasi, Arihta Tarigan menyatakan menunda pelaksanaan Muscam KNPI Bekasi Utara hingga waktu yang belum ditentukan

“Kita tunda sampai batas waktu yang belum ditentukan,”katanya.

Diketahui, Musyawarah Kecamatan (Muscam) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Bekasi Utara berlangsung ricuh. Sempat terjadi bentrokan secara fisik dari kegiatan yang berlangsung di ruang Aula Kecamatan Bekasi Utara, Jumat (4/12/2020).

Semula, Muscam berlansung alot, beberapa menit kemudian terjadi percekcokan adu argumen antara sejumlah organisasi dengan pihak panitia penyelenggara pada saat berjalannya proses

Pantauan, kericuhan terjadi setelah adanya pernyataan-pernyataan dari panitia yang dianggap memberatkan sejumlah peserta dari Organiasi Kepemudaan (OKP.

Kericuhan hingga bentrokan fisik diperparah setelah Muscam yang memproses pemilihan ketua PK KNPI Bekasi Utara disusupi oleh Organisasi masyarakat (Ormas).

Untuk diketahui, Muscam KNPI digelar secara serentak berkala di Kota Bekasi. Mereka memperbutkan kepengurusan untuk periode 2020-2023. Di Bekasi Utara, terdapat dua calon yaitu Wahyu dan Dori.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Gap Miskin Kaya Paling Cepat Tumbuh di Indonesia

YOGYAKARTA-Gap kesejahteraan antara kelompok miskin dan kaya di Indonesia paling
MOBIL ESEMKA

Menperin: Kehadiran Mobil Esemka Beri Efek Ganda Perekonomian

SOLO-Menteri Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto menargetkan kehadiran mobil bermerek ESEMKA