Semester I-2023, Laba Bersih SOCI Melesat 53,55% Jadi USD8 Juta

Saturday 19 Aug 2023, 2 : 41 pm
by
ilustrasi

JAKARTA-PT Soechi Lines Tbk (SOCI) selama enam bulan pertama tahun ini, membukukan laba bersih sebesar USD8 juta atau melonjak 53,55 persen dibanding capaian di Semester I-2022 yang senilai USD5,21 juta.

Berdasarkan laporan keuangan yang dikutip Jumat (18/8), lonjakan laba bersih emiten yang dikendalikan oleh PT Soechi Group tersebut didukung oleh pertumbuhan pendapatan di Semester I-2023 dan keuntungan selisih kurs, serta perolehan penghasilan lain-lain yang meningkat 15,46 persen.

Pada paruh pertama tahun ini, pendapatan SOCI mencapai USD86,75 juta atau melambung 31,56 persen dibanding jumlah pendapatan selama enam bulan pertama 2023 yang hanya sebesar USD65,94 juta.

Sayangnya, beban pokok pendapatan di Semester I-2023 meroket hingga 44,92 persen (y-o-y) menjadi USD64,49 juta.

Sehingga, laba bruto SOCI di paruh pertama tahun ini cuma bisa bertumbuh tipis sebesar 3,84 persen (y-o-y) menjadi USD22,26 juta.

Kinerja income statement SOCI di paruh pertama 2023 juga tertekan oleh lonjakan beban usaha yang sebesar 21,6 persen (y-o-y) menjadi USD5,91 juta.

Maka, laba usaha perseroan di Semester I-2023 tercatat merosot 1,39 persen (y-o-y) menjadi USD16,35 juta.

Namun demikian, laba sebelum pajak penghasilan yang dibukukan SOCI di Semester I-2023 tercatat sebesar USD9,06 juta atau melambung 38,53 persen dibanding capaian pada Semester I-2022 yang senilai USD6,54 juta.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Celah-Celah Pemakzulan Jokowi Dalam Tinjauan Hukum Tata Negara

Oleh: Saiful Huda Ems Ada banyak pendapat soal ribet dan

Ini Beberapa Faktor Kunci Percepatan Pertumbuhan Ekonomi 2021

JAKARTA-Pemerintah mengidentifikasi beberapa faktor kunci yang bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi