KPM Gelar Festival di TMII, Perkuat Karakter Budaya Lokal Manggarai

Saturday 10 Aug 2019, 6 : 01 pm
by
festival budaya lokal

Tidak kalah meriah, kerajinan dan tenunan lokal khas Manggarai pun akan tampil dalam kemasan Fashion Show yang menghadirkan hasil kreatifitas pada model rancangan fashion untuk berbagai kebutuhan seperti busana kasual,busana kantor dan busana resmi lainnya termasuk busana pengantin adat Manggarai.

Busana berbahan lokal tenunan Manggarai ini juga bisa menjadi pilihan busana di berbagai usia baik pria maupun wanita.

Pentas Fashion Show ini diharapkan dapat mengenalkan produk produk fashion berbahan dasar tenunan khas Manggarai semakin dikenal luas serta mempunyai nilai saing yang sejajar dengan daerah lain di Indonesia.

Meningkatnya daya saing produk makanan, tenunan maupun kerajinan diharapkan dapat meningkatkan perekonomian daerah Manggarai melalui UMKM perorangan maupun kelembagaan.

Dalam kaitan dengan UMKM dalam Festival ini hadir juga program sosialisasi UMKM dan OJK untuk proses edukasi : bagaimana memilih produk maupun jasa yang ditawarkan, bagaimama memasarkan produk dan jasa yang efektif pada era globalisasi serta akses ke lembaga pembayaran yang resmi.

Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk ditetapkannya rangkaian kegiatan tahunan atau dua tahunan bagi masyarakat Manggarai di Jabodetabek.

“Mari bersama kita saksikan, meriahkan FESTIVAL BUDAYA MANGGARAI 2019 ini. Dari kita dan untuk generasi kita. Generasi yang berpola pikir global tapi tetap berpijak pada Budaya Lokal,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Jokowi Resmikan Bandara Panua Pohuwato di Kabupayen Pohuwato Gorontalo

JAKARTA – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bandar Udara

Sektor Pariwisata Pacitan Didorong Jadi ‘Bali’ Baru di Indonesia

PACITAN-Anggota Komisi X DPR RI asal Dapil VII Jawa Timur,