31 Warga Tangsel Berstatus ODP

Monday 16 Mar 2020, 11 : 11 pm
by
Imbar Umar Ghazali

TANGERANG-Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan (Tangsel), mengakui ada 31 warganya berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP). Namun pihaknya mengakui kesulitan dengan pola penanganan yang semuanya terpusat di Jakarta. 

“Di Tangsel masih ada 31 orang ODP,” ucap Kepala Bidang Pelayanan Medis Dinas Kesehatan Kota Tangsel,  Imbar Umar Ghazali di Balaikota Tangsel, jalan Raya Maruga, Senin 16 Maret 2020.

Meski begitu, pihaknya belum mau merinci keberadaan dari 31 ODP yang disebutkan berada di Tangsel itu. 

Dalam penanganan ODP korona di Tangsel, Imbar mengakui, mengalami kesulitan dalam upaya mendeteksi secara dini adanya virus korona covid-19 di Tangsel, karena terbatasnya kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) dan upaya tindakan yang tersentralisasi di pemerintah pusat.

“Soal pelayanan, kesulitan kita karena pengambilan pemastian bahwa dia positif itu kan dibuktikan dengan swab tenggorokan, ketentuan swab tenggorok itu kan masih di pusat di Litbangkes,” kata Imbar.

Imbar menerangkan, meski pihaknya sudah melakukan upaya seperti pemantauan terhadap warga yang pulang dari luar negeri dan warga yang pernah ada kontak langsung dengan orang yang positif korona, namun pihaknya masih belum bisa memastikan dengan cek medis terhadap warga itu.

“Kita berburu kecepatan kecurigaan. Yang masih gejala flu yang dicurigai. Tapi tetap masih kesulitan di pengambilan swab,” kata Imbar.

Makanya, hari ini sudah 10 tenaga medis di Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) kota Tangsel, mengikuti pelatihan swab di Litbangkes. 

“Pelatihan ini diharapkan, ada SDM kita yang mumpuni melakulan pengambilan sampel itu, sehingga pelayanan kepada ODP di kita lebih baik,” terangnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Satpol PP Diduga Main Mata Dengan Pengembang Royal Arum

TANGERANG-Aliansi LSM Tangerang menyoroti kinerja Satuan Polisi (Satpol) Pamong Praja

Pembangunan Jaya Ancol Raup Laba Rp 235,17 Miliar pada 2023

JAKARTA – PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA) mencatatkan kinerja